Laptop Gaming Canggih Anti Lag Redmi G Pro 2024, Incaran Para Gamers Pemula

Minggu 28-04-2024,07:45 WIB
Reporter : Risky Anisah
Editor : Zuhlifar Arrisandy

Selanjutnya beralih ke sektor visual, Redmi G Pro 2024 memiliki ukuran layar yang sama seperti generasi sebelumnya, yakni LCD 16 inci. Layar ini memiliki akurasi warna yang tergolong tinggi berkat resolusi 2,5K (2560 x 1600 piksel).

Sementara kecepatan refresh rate tinggi 240Hz, waktu respons cepat 3ms, dan kecerahan layar puncak 500nits dengan color gamut100 persen sRGB. Untuk m emastikan kualitas visualnya yang menakjubkan, layar ini juga sudah mendukung teknologi refreshadaptif G-SYNC.

Sehingga mampu mengurangi terjadinya tearing, stuttering, flickering, dan distorsi dalam setiap gameplay.

3. Fitur Pendukung dan Harga

Laptop ini memiliki performa yang tangguh untuk beragam skenario, Xiaomi membekalinya dengan sumber daya yang cukup besar. Yakni berkapasitas 80Whr, yang didukung dengan pengisian cepat 330W.

BACA JUGA: Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik 2024, Fitur-fitur Canggihnya Bikin Mabar Semakin Seru

Selain itu, ia juga membawa berbagai fitur pendukung lain, seperti dual speaker kelas profesional dari Nahimic, kamera HD 1080P, wi-Fi 6E, dan Bluetooth v5.3.  Sedangkan untuk port I/O yang hadir adalah sebagai berikut:

  • USB-A 2.0;
  • USB-A 3.2 Gen2;
  • Thunderbolt 4;
  • MiniDP 1.4;
  • HDMI 2.1;
  • 2.5G Ethernet kabel;
  • Pembaca kartu berkecepatan tinggi UHS-II (mendukung SD/SDHC/SDXC);
  • Jack headset 3,5mm;
  • Konektor daya.

Meski sudah diumumkan secara resmi, Redmi G Pro 2024 baru tersedia di pasar China dengan harga sekitar 8999 yuan atau Rp19,4 jutaan. Kalau kamu berminat, kamu bisa membelinya secara online melalui situs resmi Xiaomi Mall. 

Pada tiap pembelian Redmi G Pro 2024 pengguna akan mendapatkan garansi resmi selama 2 tahun.

BACA JUGA: Rekomendasi HP Redmi Terbaru 2024 dengan Spesifikasi Mantap, Pilih yang Jadi Idaman

Kesimpulan

Meski dibandrol dengan harga tinggi. Namun, melihat dari spesifikasi dan keunggulanya laptop Redmi G Pro ini layak dan worth it untuk dibeli.

Kamu tertarik memiliki laptop Redmi G Pro ini? Kamu bisa cek informasi terbarunya lewat website atau akun informasi dari Redmi tersebut. Semoga membantu. (*)

Kategori :