RADAR TEGAL - Dipilihnya sebuah smartphone dengan harga terjangkau yang tetap memberikan kinerja optimal merupakan idaman bagi banyak pengguna. Salah satunya adalah HP 1 jutaan dengan RAM 4 GB.
Salah satu faktor yang sering menjadi pertimbangan adalah kapasitas RAM yang dimiliki oleh perangkat tersebut. Merek apa saja HP 1 jutaan dengan RAM 4 GB yang cukup baik untuk kebutuhan sehari-hari?
Mengingat pentingnya hal ini, khususnya bagi mereka yang membutuhkan HP 1 jutaan dengan RAM 4 GB dengan kemampuan multitasking dan penggunaan aplikasi yang berat.
Maka memilih HP 1 jutaan dengan RAM 4 GB menjadi sebuah pilihan yang menarik. Mari kita telusuri lebih lanjut mengenai kelebihan, kekurangan, serta tips membeli smartphone dengan RAM 4 GB.
BACA JUGA: Cuma Rp 2 Jutaan, HP Murah RAM Gede dengan Spek Memukau Tanpa Bikin Kantong Jebol
Daftar HP dengan Harga 1 Jutaan
Di pasaran, terdapat sejumlah smartphone dengan harga terjangkau yang dilengkapi dengan RAM 4 GB. Berikut adalah beberapa pilihan yang bisa Anda pertimbangkan:
- Infinix Smart 8: Harga Rp1.058.000
- Realme C21: Harga Rp1.200.000
- Redmi 9: Harga Rp1.174.000
- Redmi 10C: Harga Rp1.174.000
- Realme C31: Harga Rp1.199.000
- Redmi 12C: Harga Rp1.299.000
- POCO C65: Harga Rp1.380.000
- POCO M5: Harga Rp1.399.000
- POCO C65: Harga Rp1.399.000
- Vivo Y17s: Harga Rp1.399.000.
Semua pilihan di atas menawarkan RAM 4 GB atau lebih, yang memadai untuk kegiatan sehari-hari seperti penggunaan media sosial, berbagi konten, dan bermain game.
Meskipun memiliki harga yang terjangkau, smartphone-smartphone ini tetap menyuguhkan kualitas dan fitur yang cukup baik.
BACA JUGA: SPEK DEWA! 5 HP Murah Spesifikasi Gacor Harga Mulai 4 Jutaan, Cocok untuk Menemani Lebaranmu
Namun perlu diingat bahwa harga yang tertera di atas hanya perkiraan dan bisa berubah setiap saat, maka sebelum membeli lebih baik suvey atau cek terlebih dahulu di marketplace atau toko online.
Kelebihan HP dengan RAM 4 GB
HP 1 jutaan dengan RAM 4 GB menawarkan sejumlah kelebihan yang membuatnya menjadi pilihan yang menarik. Pertama-tama, performa ponsel akan meningkat secara signifikan.
Dengan ruang penyimpanan yang lebih besar, pengguna dapat menyimpan lebih banyak data dan aplikasi tanpa mengalami penurunan performa.
Selain itu, pengguna juga akan merasakan kemampuan multitasking yang lebih baik, memungkinkan mereka untuk beralih antara aplikasi dengan lancar tanpa lag atau gangguan.