Setelah Anda mengetahui panduan dan cara kerja menggunakan layanan pinjol untuk pemula, maka Anda bisa simak sejumlah kelebihan yang dimiliki. Tentunya kelebihan ini yang menjadikan layanan pinjol berbeda dibanding pinjaman konvensional lainnya.
- Pinjaman online mudah diakses oleh semua pengguna. Baik lewat aplikasi atau situs resmi website mereka.
- Prosesnya cepat tanpa memakan waktu sampai berhari-hari. Mulai dari proses daftar sampai pencairan uang ke peminjam.
BACA JUGA : 3 Solusi Jika KTP Digunakan untuk Pinjol oleh Orang Lain, Gak Perlu Nangis-nangis Kok
- Sebagian besar layanan pinjol tidak mengharuskan adanya jaminan. Bahkan nilai pinjaman yang tetap bisa diberikan tergolong tinggi meski tanpa agunan.
- Kelebihan menggunakan pinjol berikutnya yaitu persyaratan yang mudah. Syaratnya tidak serumit seperti mengajukan pinjaman di bank atau lembaga sejenisnya.
- Pembayarannya juga fleksibel yang bisa disesuaikan oleh pengguna. Bahkan beberapa layanan menyediakan pembayaran selain transfer bank, seperti lewat dompet digital.
3. Kekurangan
Disamping kelebihannya, pastinya ada kekurangan tertentu jika menggunakan layanan pinjol. Berikut ini beberapa diantaranya.
- Suku bunga tinggi terutama pada pinjaman yang besar tanpa agunan. Hal ini juga berlaku pada layanan ilegal.
BACA JUGA : Begini 4 Cara Kerja Joki Hapus Data Pinjol, Hati-hati Pakai Jasanya Bisa Dijerat Hukum
- Ada risiko penyalahgunaan data pinjol yang bisa saja terjadi. Entah itu karena server layanan yang tidak mumpuni, maupun kesengajaan dari oknum nakal.
- Layanan pinjaman uang pribadi seperti pinjol ini juga tidak luput dari penipuan. Terutama pada layanan pinjol yang ilegal.
Kesimpulan
Cara kerja menggunakan pinjaman online sangat mudah. Mulai dari proses daftar sampai pembayaran cicilannya yang fleksibel tanpa harus ke kantor.
Apalagi persyaratannya yang juga tergolong sederhana dengan proses pencairan uang yang cepat. Namun, menggunakan layanan pinjol memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Hal ini bisa Anda sesuaikan lagi dengan kebutuhan dan kemampuan Anda.