3. Interior Luas dan Mewah untuk Keluarga
Sebagai MPV dengan kapasitas hingga 8 penumpang, APV menawarkan ruang kabin yang luas. Interior dua varian, hitam dan krem, memberikan sentuhan elegan.
Jok kursi berkualitas tinggi dengan desain captain seat di bagian depan memberikan kenyamanan maksimal.
Spidometer yang simpel dan AC yang dirancang ulang menambah nilai estetika di dalam kabin.
4. Harga Terjangkau
Suzuki Indonesia telah merilis harga on the road (OTR) Jakarta untuk berbagai varian APV 2024.
Dengan variasi mulai dari Arena hingga Luxury, konsumen dapat memilih sesuai kebutuhan dan anggaran:
• APV ARENA Blind Van: Rp158,5 juta
• APV ARENA GA: Rp190 juta
• APV ARENA GL: Rp197,5 juta
• APV ARENA GX: Rp210,5 juta
• APV ARENA SGX: Rp213 juta
• APV NEW LUXURY SGX LUX2 R15. MT: Rp232 juta
• APV NEW LUXURY SGX LUX2 R17. MT: Rp236 juta
BACA JUGA: Jadi Minibus Terlaris, Intip Kelebihan dan Kekurangan Suzuki APV Luxury 2024
Dengan kombinasi mesin handal, desain menawan, ruang kabin yang luas, dan harga terjangkau, Suzuki APV 2024 menjelma menjadi pilihan menarik sebagai mobil keluarga terbaik.