RADAR TEGAL - Honda Beat 125 cc 2024 akan segera rilis dengan menawarkan desain yang lebih sporty. Selain itu terdapat fitur canggih yang mampu memikat calon konsumen.
Meski banyak keunggulan yang dimiliki, namun harga Honda Beat 125 cc 2024 masih cukup terjangkau. Sehingga cukup mudah untuk Anda mendapatkan dengan harga kisaran Rp18 jutaan.
Oleh karena itu kami akan berikan review spesifikasi handal dari Honda Beat 125 cc 2024. Jika Anda penasaran, simaklah artikel radartegal.disway.id ini sampai akhir ya.
Berikut review Honda Beat 125 cc 2024 yang memiliki banyak kelebihan luar biasa. Baca selengkapnya mulai dari desain hingga ke fitur canggihnya dibawah ini.
BACA JUGA:Review Honda Beat CBS ISS Terbaru, BBM Seliter Bisa Tempuh Jarak 52.9 Km
Desain Sporty dan Kokoh
All New Honda BeAT 125cc 2024 hadir dengan tampilan baru yang lebih stylish dan sporty, mencuri perhatian di berbagai platform media sosial. Menggunakan tipe rangka tulang punggung, sepeda motor ini ringan namun kokoh, memberikan kendali optimal dan stabil di berbagai kondisi jalan.
Performa Optimal dan Nyaman Berkendara
Ditenagai oleh mesin 4-tak, eSP, SOHC, berpendingin udara, 125 cc, Honda BeAT mampu menghasilkan tenaga maksimum 9,5 PS pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 10,3 Nm pada 6.000 rpm. Transmisi otomatis CVT membuat pengendara nyaman tanpa perlu repot mengganti gigi, sambil memberikan akselerasi halus dan responsif.
Sistem Pengereman Canggih dan Suspensi Nyaman
Rem cakram hidrolik di bagian depan dan rem tromol di belakang menjamin responsivitas pengereman yang optimal. Dilengkapi dengan sistem pengereman canggih CBS (Combi Brake System) untuk keseimbangan dan efektivitas pada saat pengereman. Sistem suspensi teleskopik di bagian depan dan lengan ayun dengan peredam kejut tunggal di bagian belakang meningkatkan kenyamanan dan keamanan saat berkendara di berbagai kondisi jalan.
Fitur Canggih dan Varian Motif yang Beragam
All New Honda BeAT 125 CC 2024 tidak hanya menawarkan performa dan desain yang menarik, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih. Varian motif seperti Sporty, Street, Fashion, hingga Deluxe memberikan pilihan yang sesuai dengan gaya pengendara.
BACA JUGA:Keunggulan All New Honda Beat 150 2024, dengan Fitur Smart Key System dan Combi Brake System
Fitur tambahan meliputi Enhanced Smart Power, ECO Indicator, Power Charger, U-Box, Smart Key System, Full Digital Panel Meter, LED Headlight and Taillight, Idling Stop System, dan banyak lagi.