RADAR TEGAL – Hyundai dikabarkan sedang mempersiapkan generasi terbaru dari Palisade. SUV bongsor tersebut kabarnya akan mempunyai ubahan desain yang radikal. Berikut penjelasannya.
Sebelumnya, Hyundai diketahui sudah mengubah Santa Fe generasi terbaru dengan cukup drastis. Tidak hanya itu, bahasa desain yang serupa kabarnya akan diusung juga untuk Palisade. Melansir dari Carscoops.com, Wakil Presiden Perencanaan Produk Hyundari yakni Olabisi Boyle mengatakan bahwa Hyundai sedang mengerjakan Palisade dengan desain yang radikal dan cukup berbeda dibandingkan dengan Santa Fe. “Kami mau membawa ini ke tingkat berikutnya. Saya tidak sabar menanti mobil ini keluar, tapi saya harus menahan diri untuk tidak bicara terlalu banyak,” ucap Boyle. BACA JUGA: Anvanza Minggir Dulu, 5 Keunggulan Hyundai Stargazer Essential Ini Jadikannya Low MPV Paling Keren Boyle juga menambahkan terdapat beberapa perubahan visual yang dilakukan pada Palisade generasi berikutnya akan sama drastis dengan Santa Fe baru. Namun sayangnya, versi purwarupanya hingga saat ini belum tertangkap kamera sedang dites di jalan. Hingga kini, Byle tidak memberikan jadwal kapan SUV tiga baris baru tersebut akan diluncurkan. Namun, diperkirakan generasi terbaru Palisade akan hadir setidaknya dua tahun lagi, mengingat model baru ini dilakukan penyegaran. “Saya pikir kami akan menyenangkan konsumen saat ini dan saya pikir kami akan menaklukan konsumen baru,” ujarnya. Tidak hanya itu, ia juga mengatakan bahwa Hyundai sudah melakukan penelitian dan Palisade akan dibuat bergaya Amerika. Posturnya pun akan lebih berotot dan sedikit lebih mengotak. BACA JUGA: Tampil Maskulin, Hyundai Tucson Usung Desain yang Lebih Kalem, Begini Penampilannya Penutup Hyundai diketahui akan meluncurkan generasi terbaru Palisade yang diketahui dibuat bergaya Amerika. Namun, hingga kini tidak ada jadwal pasti mengenai kapan SUV tiga baris baru tersebut akan diluncurkan. Menurut informasi, generasi terbaru Palisade akan hadir setidaknya dua tahun lagi. Hal ini karena banyak dilakukan penyegaran. BACA JUGA: Gak Cuma Harganya yang Mahal, 3 Kelemahan Hyundai Creata Ini Bikin Mikir Dua Kali Sebelum Beli Demikian ulasan mengenai mobil Hyundai Palisade. Semoga bermanfaat. (*)Hyundai Siap Luncurkan Generasi Terbaru Palisade, Benarkah Desain Lebih Radikal?
Jumat 01-12-2023,20:30 WIB
Reporter : Ranti
Editor : Ranti
Kategori :
Terkait
Kamis 21-11-2024,20:14 WIB
Honda CT125 2025 Pikat Pecinta Motor Bebek Mungil dengan Penyegaran Terbaru
Kamis 21-11-2024,11:10 WIB
Honda Amaze di Pasar Indonesia Potensial, Kenapa Belum Mendominasi?
Rabu 20-11-2024,11:05 WIB
Honda PCX 125 Pikat Penggemar Skutik Bongsor Lewat Sederet Daya Tarik Ini
Senin 18-11-2024,06:30 WIB
Jarang Diketahui, Begini Cara Hitung Pajak Tahunan Kijang Innova Reborn
Jumat 15-11-2024,08:25 WIB
Masih Mewah, Ini Rekomendasi Mobil Bekas SUV Harga Minim
Terpopuler
Senin 25-11-2024,14:45 WIB
Rampung, Pekerjaan Fisik Sarpras SD di Kabupaten Tegal Dimonev BPK
Senin 25-11-2024,13:30 WIB
Fitur OVO PayLater Tidak Muncul, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Senin 25-11-2024,05:36 WIB
Cara Lolos Verifikasi Shopee Paylater dengan Mudah dan Cepat
Senin 25-11-2024,11:45 WIB
Selamat! Poltek Harber Raih TOP CSR Award 2024 Pemkot Tegal
Senin 25-11-2024,15:51 WIB
Pj Bupati Tegal Pimpin Upacara Peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional di SMAN 3 Slawi
Terkini
Senin 25-11-2024,21:07 WIB
DPRD Kabupaten Tegal Menggelar Rapat Paripurna, Ini Agendanya
Senin 25-11-2024,20:31 WIB
Masa Tenang Pilkada 2024 Sampai Besok, Pj Gubernur Jateng: Kesempatan untuk Merenung
Senin 25-11-2024,20:28 WIB
Peringati Hari Guru, Ketua DPRD Kota Tegal dan Wakil Ketua Dukung Peningkatan Kesejahteraan
Senin 25-11-2024,19:56 WIB
Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Tegal, Dikawal Ketat Aparat Kepolisian
Senin 25-11-2024,19:28 WIB