SMA Negeri 5 Tegal Lantik Penegak Laksana Ambalan Setya Muda Carakan dan Kusuma Mahardika

Selasa 28-11-2023,21:15 WIB
Reporter : Meiwan Dani R
Editor : Khikmah Wati

RADAR TEGAL- Berlangsung selama dua hari, Gugus Depan SMA Negeri 5 Tegal menggelar pelantikan Dewan Setya Muda Caraka dan Kusuma Mahardhika. Kegiatan itu menjadi salah satu program kerja tahunannya.

Di pangkalan Gugus Depan 04.073/04.074 SMA Negeri 5 Tegal, kegiatan pelantikan kenaikan tingkat dari Penegak Bantara menjadi Penegak Laksana digelar.

"Kegiatan demi kegiatan terus dilakukan untuk mengasah kemampuan dan keterampilan peserta didik. Salah satu dari kegiatan tersebut adalah Pelaksanaan Pengkaderan Penegak Bantara dan Laksana," kata Pembina Pramuka SMA Negeri 5 Tegal Rinawati, Selasa 28 November 2023.

Peserta dari kegiatan tersebut merupakan anggota yang sudah menyelesaikan Syarat Kecakapan Umum (SKU) yakni terdiri Calon Laksana Putra 10 siswa dan Calon Laksana Putri 23. 

BACA JUGA:Wawalkot Tegal Buka Pertemuan Besar Pelatih Pembina Pramuka

Peserta kegiatan menuju lokasi kegiatan dengan berjalan kaki dari Polder Bayeman sampai di SMA Negeri 5 Tegal dengan rute yang sudah ditentukan oleh panitia pelaksanaan pelantikan yaitu pembina dan Penegak Laksana. 

Setelah sampai di pangkalan Gugus Depan SMA Negeri 5 Tegal, mereka diminta berkumpul dan melaksanakan apel pembukaan dilanjutkan dengan mendirikan tenda untuk sekaligus berkemah. 

Selama acara pelantikan, calon Penegak Laksana menerima materi kepramukaan dari narasumber Dewan Kerja Cabang. Calon Penegak Laksana juga melaksanakan Uji Tanda Kecakapan Khusus (TKK) untuk tingkat purwa.  

"Pelantikan ini untuk menciptakan Penegak Laksana yang memiliki jiwa sosial yang tinggi berdasarkan dua kode kehormatan pramuka yaitu Tri Satya dan Dasa Darma," terangnya.

BACA JUGA:Dewan Penggalang SMPN 2 Suradadi Latgab Pramuka dengan SMPN 2 Tarub, Ini Sasaran yang Dicapai

Saat pengukuhan proses pelantikan, calon Penegak Laksana diminta untuk mengucapkan  ulang janji. Mereka diminta untuk mengucapkan Tri Satya. 

Sebelum dilantik, pembina meminta calon Penegak  Laksana menjawab 3 pertanyaan yang harus dijawab dengan tegas, “Ya, bersedia”. Setelah pengucapan janji, pembina pramuka memberikan pesan kepada para Penegak Laksana untuk senantiasa menjaga kode kehormatan pramuka. 

Kode kehormatan tersebut harus dihafalkan, dipahami, ditaati dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari oleh setiap anggota pramuka terutama Penegak Laksana. Kedua kode kehormatan tersebut memiliki peranan yang berbeda dalam gerakan kepramukaan. Satya adalah janji, sedangkan darma adalah tuntunan. 

"Kami berpesan sebagai anggota Pramuka Penegak harus menjiwai Pramuka menjadi pribadi yang mandiri, bermanfaat bagi orang lain dan menjaga nama besar SMA Negeri 5 Tegal, dimana pun berada," ujarnya.

BACA JUGA:Susuri Hutan Sejauh 1 Km Demi Air Bersih, Warga Jatinegara Tegal Dapat Bantuan dari Pramuka

Kategori :