RADAR TEGAL - Era berkembangnya teknologi di Indonesia sangat pesat dan banyak sesuatu yang baru. Antara lain yaitu Smart TV dan Android TV, namun keduanya ternyata memiliki perbedaan.
Smart TV mempunyai fungsi yang sama seperti televisi biasa. Namun alat ini bisa Anda gunakan untuk mengakses program tambahan melalui internet.
Sedangkan Android TV memiliki fungsi yang sama dengan Smart TV. Namun perbedaannya sistem operasinya menggunakan Android yang didukung Google.
Jika Anda penasaran dengan perbedaan lain antara Smart TV dan Android TV bisa simak artikel ini sampai selesai ya. Kami akan memberikan perbedaan dari kedua alat yang dapat Anda ketahui dibawah ini.
BACA JUGA: Mau Nonton Piala Dunia U-17? Ini 5 Rekomendasi Smart TV 43 Inci Oktober 2023 Murah dengan Fitur Lengkap
Perbedaan Smart TV dan Android TV
Program Aplikasi
Meskipun Android TV dan Smart TV mendukung sejumlah aplikasi populer, jumlahnya jelas berbeda. Berkat dukungan Android App Store yang berisi lebih dari 10.000 aplikasi memberikan Android TV keunggulan mutlak dalam program aplikasinya.
Toko aplikasi ini memungkinkan pengguna Android TV mengunduh dan menggunakan berbagai aplikasi, sama seperti yang ada di smartphone.
Namun, untuk Smart TV yang menjalankan sistem operasi lain, seperti Tizen OS atau WebOS, aplikasi yang didukung akan terbatas. Hanya beberapa aplikasi bawaan terkenal yang dapat diakses melaluinya.
Pembaruan Otomatis
Karena perkembangan Android TV yang sangat aktif dan pengembang juga secara rutin mendorong pembaruan baru untuk berbagai aplikasi, Android TV lebih unggul dari smart TV dalam hal pembaruan aplikasi dan sumber daya media streaming.
BACA JUGA: 5 Smart TV Low Watt Terbaik Tahun 2023, Punya Gambar Jernih Kualitas Bisa Sampai 4K
Selain itu karena terhubung dengan WiFi, Android TV menawarkan pembaruan aplikasi secara otomatis, sementara Smart TV sulit mendapatkan pembaruan dalam hal ini.
Asisten Suara