RADAR TEGAL – Seperti yang Anda ketahui bahwa mobil SUV memiliki keunggulan tersendiri. Mulai dari bodi mobil yang cenderung lebih besar dan tinggi, hingga kegunaan dari SUV sendiri yang dirancang untuk segala jenis medan. Berikut tips merawat mobil SUV.
Tahukah Anda bahwa merawat mobil terutama mobil SUV memang gampang-gampang susah. Perawatan mobilnya pun membutuhkan biaya yang tidak sedikit apabila terdapat beberapa kerusakan terutama pada bagian mesin. Mobil SUV sendiri merupakan tipe mobil mewah yang sekarang banyak digandrungi oleh masyarakat. Namun, apalah arti mobil mewah apabila Anda tidak bisa menjaganya dengan baik. Mobil SUV juga tergolong mobil mahal untuk kelas high grade, terdapat juga harga yang lebih murah. Jadi, tergantung dari daftar harga mobil SUV yang sering diupdate setiap tahunnya, ya. Melansir dari berbagai sumber, berikut cara merawat mobil SUV supaya tetap prima. BACA JUGA: 5 Daftar Mobil SUV Terbaik, Solusi untuk Melakukan Perjalanan Jauh yang Menyenangkan Cara Merawat Mobil SUV 1. Gunakan bahan bakar yang berkualitas Tahukah Anda bahwa bahan bakar mobil SUV merupakan hal yang perlu Anda perhatikan, lho. Hal ini supaya mobil SUV tidak mempunyai tarikan yang berat. Oleh karena itu, gunakanlah bahan bakar berkualitas. Anda juga perlu mengecek apa saja bahan bakar yang dibutuhkan untuk kendaraan Anda. Dengan bahan bakar yang bagus, maka akan membuat mesin SUV mempunyai performa yang baik. Sedangkan, bahan bakar yang kurang bagus akan merusak mesin mobil SUV. BACA JUGA: Miliki Review Positif, Ternyata Ini Keunggulan dan Kekurangan Mobil SUV 2. Jangan gunakan SUV untuk jarak pendek Sebelum berpergian, Anda sebaiknya memanaskan mobil terlebih dahlu selama 3 hingga 5 menit dan jarak pendek menggunakan SUV ternyata tidak dianjurkan, lho. Hal ini karena, mesin pada mobil SUV membutuhkan waktu untuk panas. Apabila mesin baru panas, mobil sudah dimatikan, hal tersebut bisa menyebabkan bahan bakar mobil menjadi boros. 3. Lakukan tune up secara berkala Seperti pada mobil-mobil lainnya, melakukan perawatan mesin secara rutin menjadi kunci utama dalam merawat mobil supaya mesin tetap bagus. Oleh karena itu, lakukanlah tune-up atau servis berkala secara teratur. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari mesin rusak. Karena dengan melakukan tune-up secara rutin maka akan membuat mobil Anda terawat dengan baik. BACA JUGA: Apa Itu Mobil SUV? Ketahui Karakteristik dan Jenisnya 4. Gunakan oli yang sesuai Selain berfungsi sebagai pelumas mesin, oli juga berfungsi sebagai pendingin komponen mesin. Oleh karena itu, ada baiknya Anda menggunakan oli yang sesuai untuk mobil Anda dan perlu mengganti oli secara berkala supaya mesin tetap awet dan prima. Perlu Anda ingat! Jangan sampai menggunakan oli abal-abal. Karena kemampuan oli dalam memperbaiki mesin sangat dipengaruhi. Gunakanlah jenis oli khusus mobil SUV yang bagus. Jangan menggunakan oli yang tidak cocok dengan jenis mesin mobil SUV. BACA JUGA: 10 Rekomendasi Mobil SUV Bekas di Bawah Rp100 Juta, Spek Tak Ketinggalan Zaman Cocok untuk Bepergian 5. Cuci mobil secara teratur Apabila Anda sering berpergian menggunakan mobil SUV dan menyebabkan mobilnya kotor. Maka Anda perlu mencucinya. Sebab, mobil yang kotor bisa mempengaruhi performa pada mesin mobil Anda. Karena debu-debu dan kotoran bisa masuk ke area mesin mobil dan secara perlahan bisa merusak mobil Anda. Oleh karena itu, untuk menghindari hal tersebut, rutinlah mencuci mobil setiap habbis berpergian jauh. Minimal harus dilap basah menggukan kanebo setelah mobil pulang dari perbergian. BACA JUGA: Ini Dia 5 Kelemahan Honda HR-V, Mobil SUV Keren Namun Perlu Pertimbangan Demikian ulasan mengenai cara merawat mobil SUV. Semoga bermanfaat. (*)5 Cara Merawat Mobil SUV supaya Tetap Awet dan Prima
Kamis 26-10-2023,18:00 WIB
Reporter : Ranti
Editor : Ranti
Kategori :
Terkait
Senin 09-12-2024,11:00 WIB
Perubahan Desain Stang Honda PCX 160, Ini Alasannya Dikasih Cover
Kamis 21-11-2024,20:14 WIB
Honda CT125 2025 Pikat Pecinta Motor Bebek Mungil dengan Penyegaran Terbaru
Kamis 21-11-2024,11:10 WIB
Honda Amaze di Pasar Indonesia Potensial, Kenapa Belum Mendominasi?
Rabu 20-11-2024,11:05 WIB
Honda PCX 125 Pikat Penggemar Skutik Bongsor Lewat Sederet Daya Tarik Ini
Senin 18-11-2024,06:30 WIB
Jarang Diketahui, Begini Cara Hitung Pajak Tahunan Kijang Innova Reborn
Terpopuler
Kamis 19-12-2024,17:11 WIB
Kecelakaan Usai Dikejar Geng Motor di Tegal, Seorang Pelajar Tewas
Kamis 19-12-2024,12:20 WIB
6 Rekomendasi Tempat Makan di Kota Tegal yang Buka 24 Jam
Kamis 19-12-2024,10:17 WIB
8 Rekomendasi Tempat Rekreasi Keluarga di Tegal yang Paling Populer
Kamis 19-12-2024,10:29 WIB
Sarat Teknologi Canggih, Yamaha Aerox Alpha Siap Dobrak Market Sport Scooter Indonesia
Kamis 19-12-2024,07:25 WIB
Jadi Kebanggaan, 5 Ikon Tegal Ini Dikenal Seantero Tanah Air
Terkini
Kamis 19-12-2024,21:36 WIB
127 Kasus Kematian Bayi Terjadi di Kabupaten Tegal, Pemkab Percepat Penurunan AKB
Kamis 19-12-2024,21:00 WIB
Lindungi Kawasan Resapan Air, 15 Ribu Bibit Pohon Ditanam di Desa Sumbaga Kabupaten Tegal
Kamis 19-12-2024,20:46 WIB
Viral Video Jajanan Siswa MTs di Brebes Dibuang Ibu Kantin, Ini Kata Kasek
Kamis 19-12-2024,20:20 WIB
10 Rekomendasi Jajanan khas Tegal pas SMA, jadi Kangen Zaman Sekolah Dulu
Kamis 19-12-2024,20:00 WIB