Tapi jika jatuh tempo masih belum jauh, terkadang pihak customer service (CS) pinjol akan menghubungi. Bahkan CS akan membantu nasabah dengan keringanan pembayaran cicilan.
Sehingga risiko pinjol legal dan ilegal tidak akan menghantui nasabah. Sebab mendapat keringanan untuk membayar kewajiban sesuai kesepakatan.
Tapi jika masih belum bisa membayar cicilan, galbay akan tetap dilakukan. Bahkan nasabah akan mengganti nomor telepon agar tidak dihubungi DC pinjol.
Mengganti nomor hp tidaklah efektif karena, DC akan menghubungi kontak darurat dan datang ke rumah untuk menagih pembayaran sampai 90 hari.
3. DC lapangan datang ke rumah
DC lapangan datang ke rumah bisa dilakukan untuk pinjol legal dan ilegal dengan prosedur yang tepat sesuai ketentuan AFPI. Sehingga akan lebih sopan dan tenang dalam menagih.
Tapi berbeda dengan DC pinjol ilegal yang bisa memberikan ancaman karena merasa bebas dan tidak terikat dengan prosedur dari OJK dan AFPI.
Jika DC lapangan bersifat arogan, segera rekam dan laporkan ke pihak yang berwajib untuk meminta perlindungan.
4. Diperhatikan warga sekitar
Bagian mental yang perlu diperhatikan adalah diperhatikan warga sekitar jika ada debt collector datang ke rumah. Maka jujurlah kepada orang terdekat agar bisa membantu menghadapi DC.
BACA JUGA:Risiko Menggunakan Pinjaman Online Tidak Terdaftar OJK, Biaya Tersembunyi Hingga Kejahatan Identitas
Selain itu ubahlah gaya hidup dan fokus memperbaiki keuangan agar pendapatan bisa stabil kembali dan dapat membayar hutang pinjol.
5. Kepercayaan pinjaman ke bank memburuk
Kepercayaan pinjaman ke bank memburuk karena galbay di pinjol? Hal ini bisa terjadi karena BI Checking sudah tidak baik di SLIK OJK.
Laporan nasabah tidak melunasi hutang bisa dilakukan pinjol legal yang sudah terdaftar di OJK. Jika BI Checking jelek akan berdampak pada sulitnya membeli rumah dengan KPR atau modal usaha yang lebih besar lagi.