RDP dengan Pemkab Brebes, Ketua Komisi IV : Kita Cari Solusi yang Baik Buat Nakes

Senin 25-09-2023,19:16 WIB
Reporter : Dedi Sulastro
Editor : Dedi Sulastro

RADAR TEGAL - Aksi para tenaga kesehatan (Nakes) di Kabupaten Brebes dalam menuntut agar formasi P3K dibuka untuk mereka terus berlanjut. Senin, 25 September 2023, ratusan Nakes melakukan aksi di depan DPRD Brebes. Bahkan, untuk mencari solusi itu, Ketua Komisi IV DPRD Brebes Tri Murdiningsih melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengam Pemekab Brebes.

"Tadi kita menggelar RDP dengan Pemkab Brebes bersama Sekda Brebes, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Asisten III. Kita cari solusi yang baik buat para nakes," ujarnya.

Dia menyampaikan, pihaknya akan terus berupaya agar formasi Nakes bisa masuk P3K 2023. Pihaknya menyayangkan, kenapa formasi guru masih utuh, sedangkan formasi untuk nakes tidak ada. "Nah alasannya apa. Hasilnya insyaallah besok," ucapnya.

Jika ada keterbatasan anggaran, lanjutnya, pihaknya meminta agar ada solusi terbaik. Jika memungkinkan, karena keterbatasan anggaran, formasi yang ada bisa untuk tenaga kesehatan juga.

"Kalau memang kita ada keterbatasan anggaran, oke kita lakukan 50:50. Kalau kita konsultasi ke pusat dan Kementerian Keuangan dan Kemen PAN-RB memungkinkan bisa merekrut semua, jadi tidak ada opsi 50:50," jelasnya.

"Dan kami minta kepada teman-teman media supaya nakes bisa kondusif, tidak seperti ini terulang lagi. Dan rencananya, nanti yang ke Jakarta Pak Pj Bupati, Sekda Brebes, saya selaku Ketua Komisi IV, BKD dan mungkin Dinas Kesehatan," tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Brebes Ineke Tri Sulistyowaty mengatakan, pihaknya bersama Pj Bupati, DPRD Brebes dan perwakilan Nakes akan konsultasi ke Kemen PAN-RB. Hal ini, agar nakes masuk dalam formasi P3K 2023 di Kabupaten Brebes.

"Kita harus bersabar ya, karena upaya ini akna dilakukan besok. Dan harus optimis bisa membuahkan hasil yang baik untuk formasi nakes," ujarnya.

Meskipun para nakes menuntut kejelasan hari ini, kata dia, pihaknya belum bisa memberikn jawaban. Meski begitu, dia meyakini ada upaya yang lebih baik untuk solusi formais nakes. 

"Sehingga dalam hal ini, kami minta kepada teman-teman nakes di pelayanan puskesmas, rumah sakit atau lainnya untuk tetap bersabar. Percayakan upaya Pemkab Brebes dan perwakilan nakes besok membuahkan hasil agar formasi nakes bisa dibuka," pungkasnya. ***

Kategori :