31 Anak di Sumurpanggang Kota Tegal Derita Stunting, Lurah Gercep Lakukan Ini

Sabtu 22-07-2023,07:56 WIB
Reporter : Meiwan Dani R
Editor : Adi Mulyadi

Setelah berkoordinasi dengan Puskesmas Margadana, intervensi untuk anak stunting dengan gizi buruk dan gizi kurang sejumlah 17 anak. 

"Dari 17 anak setelah dipilah terdapat 8 balita yang berasal dari orang tua dengan kategori tidak mampu. Sehingga kami memberikan fokus penanganan gerakan stunting untuk 8 balita tersebut," ujarnya.

BACA JUGA:Bukan Hanya Sediakan Anggaran 64 Miliar, Cara Ini Juga Ditempuh Bupati Tegal untuk Turunkan Stunting

Sementara itu, Camat Margadana Ari Budi Wibowo mengapresiasi inovasi penanganan stunting tersebut, terutama dengan melibatkan pihak terkait. Sehingga penanganan stunting akan lebih maksimal. 

Inovasi tersebut diharapkan dapat terus muncul di kelurahan lainya.

"Sehingga penanganan stunting di kelurahan wilayah Kecamatan Margadana dapat berjalan maksimal," terangnya. *

Kategori :