Pengusaha Rusia yang Disanksi Barat Tawarkan Dukungan dan Siap Bantu Ukraina

Senin 28-03-2022,10:30 WIB

Presiden Rusia, Volodymyr Zelensky, Minggu (27/3), memastikan Kiev akan memberikan perlindungan kepada siapa saja yang mendukung perjuangan negaranya melawan Moskow.

Janji Zelensky itu diungkapkannya sebagai bentuk terima kasih menyusul banyaknya tawaran dukungan dari para pengusaha Rusia. Sinyal dukungan itu juga diperlihatkan oleh Roman Abramovich, seorang miliarder Rusia dan pemilik perusahaan investasi Millhouse Capital.

Abramovich pernah dianggap sebagai salah seorang oligarki Rusia. AP melaporkan Abramovich termasuk di antara orang-orang yang terdaftar di bawah sanksi baru yang diadopsi oleh Uni Eropa pekan lalu.

"Mereka (para pengushaa) siap membantu membangun kembali negara setelah perang," kata Zelensky, menambahkan bahwa para pengusaha itu akan memberikan dukungan dengan harapan dikecualikan dari hukuman sebagai imbalannya.

Zeleksy mengatakan, para pengusaha telah berjanji padanya bahwa mereka ingin melakukan sesuatu untuk Ukraina dan "membantu entah bagaimana" untuk mengurangi eskalasi serangan militer Rusia yang telah berlangsung selama sebulan di Ukraina.

"Kami siap memberi mereka keamanan dan kemudian memberikan pengembangan bisnis mereka," janji Zelensky.

Negara-negara Barat termasuk Amerika Serikat dan Uni Eropa telah memberlakukan sanksi yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap Rusia atas invasinya ke Ukraina, termasuk menempatkan oligarki dan individu lain yang dekat dengan Putin dalam daftar sanksi.

Janji Zelensky ini menjadi angin segar bagi para pengusaha itu untuk kemudian memalingkan wajah dan berbalik mendukung Ukraina. (rmol/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait