Angelina Sondakh Minta Maaf kepada Ayahnya karena Berhijab, sang Ayah: Ikuti Kata Hatimu

Selasa 08-03-2022,06:00 WIB

Terpidana kasus korupsi, Angelina Sondakh sudah bisa menghirup udara bebas sejak, Kamis (3/3) lalu. Meski begitu, status Angie (sapaan Angelina Sondakh) belum bebas murni.

Selebritas istri mendiang Adjie Massaid itu masih wajib lapor setiap dua minggu sekali ke Badan Pemasyarakatan (Bapas). Angie berstatus Cuti Menjelang Bebas (CMB) dan dilarang keluar negeri dan keluar kota.

Angie mengaku sangat rindu kepada keluarga besarnya. Hal itu dia ungkapkan saat live bersama sang ayah Lucky Sondakh melalui kanal Youtube Keema Entertainment, Senin (7/3). 

"Angie tahu Papi malu menerima Angie berhijab. Tapi ini keputusan Angie. Angie minta maaf. Tetapi Angie senang karena Daddy menghargai keputusan Angie berhijab," ujar Angie. 

Keputusan berhijab dilakukan Angie selama menjalani hukuman di Rutan Pondok Bambu, Jakarta selama hampir 10 tahun. Tak hanya berhijab, Angie juga memperdalam agama Islam. 

Diketahui Angie masuk Islam sebelum menikah dengan Adjie Massaid pada 29 April 2009. Selama di Rutan Pondok Bambu, Angie menghapal Al-Quran 30 juzz.

Lucky Sondakh pun menenangkan hati putrinya. Dia mengakui memang berat melihat Angie masuk Islam dan kini berhijab. Namun, sang ayah meminta Angie mengikuti kata hatinya. 

Lucky meminta Angie selalu berpikir apa yang bisa disumbangkan kepada negara dan masyarakat. "Tuhan akan memberikan melalui kita. Memberikan cara-cara yang ajaib. Nggak perlu malu. Toh kita kalau dicibir karena cinta. Yang harus dihadapi ke depan," terang Lucky.

Mendengar nasihat sang ayah, mata Angie kian berurai air mata. Selama di dalam penjara, Angie mengaku selalu merindukan orang tuanya. 

Selama di dalam penjara, wanita berusia 44 tahun ini menciptakan lagu untuk kedua orang tuanya. Lagu itu berjudul: Cinta Selamanya. 

"Saya 10 tahun dipenjara doanya selalu Ya Allah, panjangkan umur saya, orang tua untuk bertemu dan membahagiakan mereka. Allah mendengar doa saya," papar Angie.  

Selama mendekam di Pondok Bambu, kasih sayang orang tuamua tak pernah sirna. "Senakalnya anaknya, nama Angie selalu disebut dalam doa. Terima kasih Daddy, sudah membiayai selama saya dipenjara, bahkan menyekolahkan Keanu," tukasnya. 

Pada kesempatan itu, Angie kembali meminta maaf kepada publik. "Saya minta maaf apabila dalam perjalanan, saya manusia yang penuh kekhilafan. Saya mohon maaf atas kesalahan, kekhilafan saya, untuk menjalani kehidupan yang baik," urai Angie.

Saat ini, keluarga menjadi fokus utamanya. Dia tidak akan lagi terjun ke politik praktis. 

"Utk saat ini saya tdk akan ikut berpolitik praktis lg, keluarga yg menjadi fokus utama. Terimakasih untuk doa & dukungan teman-teman," cuit Angie melalui akun Twitter @AngelinaSondakh. 

Tags :
Kategori :

Terkait