Alasan Jokowi 3 Periode Tidak Masuk Akal, Jerry Massie: Harus Belajar dari Gueinea

Sabtu 26-02-2022,22:20 WIB

Alasan masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) diperpanjang hingga tiga periode dianggap tidak masuk akal. Hal ini seperti dikatakan Direktur Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie, Sabtu (26/2).

Jerry melihat potensi chaos terjadi apabila Jokowi mengamini usul dari sejumlah ketua umum partai politik yang menginginkan Pemilu Serentak 2024 ditunda.

Hal ini akan berimplikasi pada keinginan sejumlah pihak untuk memperpanjang masa jabatan presiden menjadi 3 periode.

"Sementara kondisi bangsa lagi terpuruk, utang tak bisa dikendalikan, harga sembako selangit bahkan sulit didapat, ini berbahaya bagi bangsa," tuturnya.

Lebih dari itu, Jerry juga menilai salah satu alasan para ketum parpol menginginkan Jokowi tetap menjabat untuk ketiga kalinya lantaran kepuasan masyarakat tinggi terhadap kerja pemerintahan sekarang, sama sekali tidak masuk akal.

"Bisa saja survei ini dimunculkan untuk dijadikan pijakan bagi parpol dan kelompok irasional untuk mengubah aturan pemilu," kata Jerry.

Maka dari itu, Jerry menyarankan Jokowi untuk tidak mengambil langkah-langkah ambisius dengan melanjutkan kepemimpinannya untuk periode yang ketiga. Karena menurutnya sudah sangat jelas aturan di dalam konstitusi melarang hal tersebut.

"Ingat catatan sejarah, Indonesia pernah alami kudeta di era Soeharto. Hal demikian bisa terulang jika pemerintah menutup telinga dan mata alias tak mau belajar sejarah kelam bangsa," demikian kata Jerry.

Selain itu, kejadian di Guinea yang menggulingkan pemerintahan Presiden Alpha Conde menjadi satu peringatan bagi Presiden RI Joko Widodo untuk sadar diri dalam menanggapi isu perpanjangan masa jabatan presiden yang tengah berhembus kencang.

Menurut Jerry, Presiden Conde yang dikudeta pasukan elit tentara Guinea lantaran melakukan amandemen konstitusinya untuk memperpanjang masa jabatan presiden tak menutup kemungkinan terjadi di Indonesia.

"Kejadian kudeta di Guinea lantaran mengubah konstitusi. Saya kira Jokowi harus belajar dari kejadian Gueinea," ujar Jerry dikutip dari RMOL.id. (rtc/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait