Seminggu Lebih, Pemalang Nol Kasus Covid-19

Rabu 24-11-2021,17:50 WIB

Kasus penularan Covid-19 di Pemalang terus melandai dan membaik. Tercatat sudah seminggu lebih tidak ada penambahan kasus yang ditimbulkan virus Corona itu. 

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pemalang. Solahudin membenarkan hal itu. Bahkan untuk saat ini beberapa ruangan di RSUD dr. M Ashari yang sebelumnya digunakan untuk isolasi pasien Covid-19, kini sudah difungsikan untuk pasien umum. 

"Seperti ruang Jalak dan Rajawali karena sekarang tidak ada pasien Covid-19, sudah difungsikan untuk umum," kata Solahudin saat dihubungi radartegal.com, Rabu (24/11).

Meski demikian, pemerintah kabupaten menurutnya tetap menyiapkan tempat isolasi untuk antisipasi dan berjaga-jaga bila ada lonjakan kasus. Terlebih menjelang perayaan pergantian tahun. 

"Intruksi pusat kita harus tetap antisipasi dan waspada apalagi ini menjelang pergantian tahun," tambahnya. 

Kendati kasus sudah mulai melandai, masyarakat diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan, terus menjaga kebersihan dan menggunakan masker saat bepergian. Pemkab juga masih melakukan percepatan vaksinasi, terutama dengan sasaran lansia. 

Dari pantauan website resmi penanganan Covid-19 Pemalang atau infocorona.pemalangkab.go.id, yang diperbarui 23 November kemarin, hanya terdapat satu kasus aktif. Tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi, maupun angka kesembuhan yang juga nihil. (sul/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait