Hampir 12 Jam Kebakaran Kapal-kapal Nelayan di Tegal Belum Padam, Pemilik Rugi Rp3 Miliar Per Kapal

Rabu 17-11-2021,12:17 WIB

Hampir 12 jam api yang membakar sejumlah kapal di docking Jalan Bali Komplek Pelabuhan Tegal Kota Tegal, Rabu (17/11) siang, belum dapat dijinakkan. Petugas pemadam kebakaran (damkar) pun harus bolak-balik mengisi air untuk memadamkan si jago merah. 

Sementara meski total kerugian belum dapat ditaksir, beberapa pemilik kapal mengaku merugi hingga miliaran rupiah per kapalnya. Salah seorang pemilik kapal, Riswanto menyerahkan sepenuhnya penyelidikan kejadian itu kepada pihak berwajib.

Riswanto mengatakan kerugian yang dideritanya sekitar Rp3 miiar. "Rata-rata per kapal kerugiannya mencapai Rp3 Miliar. karena yang terbakar mayoritas kapal-kapal nelayan berukuran di atas 30 GT," ujarnya. 

Menurut Riswanto, jumlah kapal yang terbakar hingga siang ini sudah mencapai 15 Kapal. Rinciannya 10 kapal cantrang, gillnet dan cumi masing-masing dua unit, serta satu kapal yang belum diketahui jenisnya. 

Kapolres Tegal Kota AKBP Rahmad Hidayat di lokasi kejadian mengatakan saat ini masih terus dilakukan pemadaman oleh sejumlah armada damkar dari Kota Tegal, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Brebes. Sedikitnya ada sekitar 10 unit damkar yang dikerahkan ke lokasi kebakaran. 

Kapolres mengungkapkan masing-masing armada damkar sudah lima hingga enam kali bolak balik mengisi air dan melakukan penyemprotan. Kendala yang dihadapi yakni akses yang sempit untuk dilalui armada damkar. 

"Pemadaman terkendala akses menuju lokasi. Jalan yang sempit menyulitkan mobilitas armada damkar melakukan penyemprotan," jelasnya. 

Kapolres menegaskan pihaknya juga sudah melakukan pengamanan di lokasi sekitar pemadaman. Apalagi lokasi kebakaran sangat dekat dengan pemukiman penduduk yang cukup padat. (muj/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait