Setelah Bupati Diisolasi, Giliran Wakil Bupati Tegal Positif Covid-19

Sabtu 19-06-2021,19:10 WIB

Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie positif Covid-19. Kepastian itu diperoleh usai hasil test Polymerase Chain Reaction (PCR)-nya diketahui, Sabtu (19/6) sore.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tegal, Hendadi Setiaji mengakui hasil test PCR terhadap Orang Nomor Dua di Kabupaten Tegal itu baru saja diterima dan diketahui sore tadi.

"Kami langsung mendapat informasi dari rumah sakit. Ya, hasil PCR Pak Wakil Bupati positif Covid-19," katanya.

Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan radartegal.com, saat ini Sabilillah Ardie sudah dievakuasi dan menjalani perawatan di RSUD dr Soeselo Slawi. Tepatnya di Ruang Jatayu.

Ketika informasi ini dikonfirmasikan ke Direktur RSUD dr Soesilo Slawi, dr Guntur Muhamad Taqwin baik melalui sambungan telepon maupun pesan singkat WhatsApp (WA), radartegal.com belum mendapatkan respons.

Konfirmasi justru diungkapkan Sekda Tegal, Widodo Joko Mulyono yang membenarkan informasi tersebut. Widodo Joko meminta masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes), karena saat ini kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal sedang naik trennya.

Sebelumnya Bupati Tegal, Umi Azizah terkonfirmasi positif Covid-19, Minggu (30/5) sore. Meski kondisi umum dan klinisnya baik, Umi menghendaki dirawat di RSUD dr. Soeselo Slawi untuk mengurangi risiko penularan.

Umi menitip pesan agar sikap waspada dan hati-hati pada penularan Covid-19 lebih ditingkatkan, sekalipun sudah menerima suntikan vaksin Covid-19. Dihubungi lewat anggota keluarga yang mendampinginya, Senin (31/5) siang, Umi menuturkan sejak, Rabu (26/5) malam, dia merasa kurang enak badan.

Pada saat itu pula, Bupati berinisiatif mengisolasi diri di rumah dinasnya untuk menghindari kontak dengan orang lain. Namun, setelah nafsu makannya ikut terganggu, Umi meminta petugas medis RSUD dr Soeselo melakukan pengetesan Covid-19, Minggu (30/5) sore, ternyata positif Covid-19.

Malamnya, setelah hasilnya dinyatakan positif terkonfirmasi, Umi meminta dirinya langsung dirawat di rumah sakit untuk menghindari risiko penularan. Selain itu, agar lebih fokus meningkatkan imun tubuh dan beristirahat. (guh/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait