Jimat Pemikat Wanita dan Kekebalan Ditemukan Polisi saat Geledah Remaja, Salah Satunya Mengeluarkan Asap Putih

Kamis 22-04-2021,13:42 WIB

Dianggap mencurigakan saat anggota Tim Patriot berpatroli di Jalan Telukpucung, Bekasi Utara, seorang remaja digeledah Anggota Tim Patriot Polres Metro Bekasi.

Hasilnya mengejutkan! Polisi menemukan jimat kekebalan dan pemikat wanita dari remaja yang digeledah.

Dia dan beberapa orang remaja lain terlihat sedang nongkrong di pinggir jalan. Melihat ada kumpulan remaja, Tim Patriot langsung berhenti dan menggeledah mereka satu per satu.

Hal tersebut terungkap usai tim Patriot Polres Metro Bekasi Kota, melakukan patroli di Jalan Teluk Pucung, Bekasi Utara.

Pihak kepolisian mencurigai beberapa remaja yang asik nongkrong di pinggir jalan hingga larut malam.

Puluhan remaja tersebut, akhirnya dilakukan pemeriksaan karena pihak kepolisian curiga.

“Setelah kita curigai, ditemukan di dompet dan juga jok motor remaja tersebut beberapa jimat yang kata pemiliknya untuk memikat lawan jenisnya,” terangnya Kepala Tim Patriot Polres Metro Bekasi Kota, Aiptu Bambang, Kamis (22/4).

“Selain memikat lawan jenis, ada juga jimat untuk kekebalan dan jaga diri remaja tersebut,” tambahnya dikutip dari Pojoksatu.

Setelah dilakukan pemeriksaan, salah satu jimat mengeluarkan asap putih.

Diketahui, jimat kekebalan dan pemikat wanita yang berhasil ditemukan pihak kepolisian yakni 3 buah bunga kantil, semar mesem dan juga beberapa jenis jimat lainnya.

“Kami nasehati mereka agar tidak mempercayai jimat-jimat seperti itu,” imbuhnya.

“Kita melakukan patroli rutin untuk mengantisipasi tindak kejahatan malam di wilayah hukum Polres Metro Bekasi Kota,” demikian dia. (dil/pojoksatu/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait