Pelaku Usaha Diminta Manfaatkan Era Komunikasi Digital

Sabtu 27-03-2021,15:44 WIB

Seluruh pelaku usaha di Kabupaten Tegal diminta memanfaatkan era komunikasi digital. Hal ini dikatakan Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie di acara Ngopi Kemisan Dolan.

Sabililah Ardie, Sabtu (27/3) mengatakan, para pelaku usaha memanfaatkan era komunikasi digital internet of things sebagai sarana pemasaran produk, menambah pelanggan dan perluasan jaringan bisnis. 

Forum ini penting sebagai sarana komunikasi antarsesama pelaku usaha untuk mengurai permasalahan bisnis dan menemukan solusinya bersama. 

“Kuncinya adalah berjejaring dan ini sangat penting artinya bagi pelaku usaha. Karena pada prinsipnya, tidak ada satu bisnis yang sukses tanpa didukung jaringan yang kuat," katanya.

Bahan baku utama dalam industri ekonomi kreatif, tambah Sabilillah Ardie, adalah Sumber Daya Manusia (SDM) itu sendiri. SDM di Kabupaten Tegal jumlahnya sangat banyak. Terlebih generasi Z dan millenial yang dominasinya mencapai 61,62 persen. 

Dari kelompok ini bisa mulai membuka ruang dan kesempatan untuk mendalami tentang ekonomi kreatif. Termasuk yang berbasis pada kearifan lokal. Sehingga peran pemerintah adalah mendukungnya dengan instrumen kebijakan yang selaras dan mampu mewadahi perkembangannya. 

"Ada dua fase besar yang menjadikan semuanya tiba-tiba berubah dalam dua dekade, yaitu awal kemunculan internet di awal tahun 2000 dan pandemi Covid-19 di tahun 2020 yang mendisrupsi kehidupan manusia dan menempatkan ruang serta waktu bukan lagi sebagai penghalang,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Tim Wirausaha Pemuda Kabupaten Tegal Mohammad Romly menuturkan, jika motif dasar ekonomi adalah upaya untuk menjaga kelangsungan hidup manusia. Sedangkan kearifan lokal dalam kehidupan ekonomi bisa menjadi added value atau nilai tambah tersendiri. Jika itu mendapat sentuhan industri kreatif maka akan berkembang lebih pesat, bahkan melebihi ekonomi konvensional lainnya. (guh/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait