Longsor di Dua Tempat Berbeda di Brebes, Rusak Dua Rumah Warga

Rabu 02-12-2020,09:50 WIB

Dua rumah di lokasi berbeda rusak, akibat bencana tanah longsor. Bencana itu menyusul hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Brebes dan sekitarnya, Selasa (1/12) sore.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan hujan terus menerus dengan intensitas tinggi menyebabkan tanah tebing longsor dan menimpa belakang Budiyono di Desa Ciomas Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes. Akibatnya, dapur rumah milik korban mengalami kerusakan cukup parah.

Selang beberapa jam kemudian, di Sungai Kali Keruh Desa Kalierang Kecamatan Bumiayu tebing penahan sungai sepanjang 18 meter, lebar 3 meter dan tinggi 7 meter longsor. Akibatnya, bangunan diatasnya berupa dapur milik salah satu warga ikut amblas.

"Kalau kejadian awalnya karena hujan deras selama beberapa jam. Sehingga mengakibatkan longsor," kata Riat, salah satu warga.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. (muj/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait