Dari YouTube Baim Wong Dapatkan Rp1-17 Miliar per Bulan, Salip Atta Halilintar dan Raffi Ahmad

Jumat 22-05-2020,12:34 WIB

Tak salah jika chanel YouTube Baim Wong dianggap lebih kreatif dibandingkan pesohor youtuber lainnya di Tanah Air. Ini dibuktikan dengan rata-rata penghasilan Baim Wong dari konten YouTube Bapau miliknya.

tanggung, kanal YouTube suami model, Paula Verhoven, itu berhasil mengalahkan pendapatan Atta Halilintar, Raffi Ahmad, dan Ria Ricis. Mau tahu berapa duit yang dihasilkan bapak seorang anak itu?

Berdasarkan pantauan di website Social Blade, Jumat (22/5), kanal YouTube Baim Paula menduduki peringkat 7 di Indonesia. Kanal YouTube yang memiliki 12,2 juta subscriber itu rata-rata menghasilkan sekitar Rp 1 miliar hingga Rp 17 miliar per bulan.

Sedangkan kanal YouTube milik Atta Halilintar menghasilkan sekitar Rp 497,6 juta hingga Rp 7,9 miliar per bulan. Baim Wong juga mengalahkan penghasilan sahabatnya, Raffi Ahmad dari YouTube.

Kanal YouTube Rans Entertainment menduduki peringkat 4 dengan penghasilan rata-rata per bulan Rp700 juta hingga Rp 11,2 miliar.

Sementara kanal YouTube Ria Ricis makin jauh penghasilannya. Kanal YouTube milik Ricis ini hanya menghasilkan Rp 33,3 juta hingga Rp 533 juta. (mg7/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait