Mobil Listrik Hyundai, Elexio Siap Masuk Pasar Indonesia?
HYUNDAI - Berikut kami telah merangkum fitur dan spesifikasi dari mobil listrik Hyundai Elexio yang di gadang-gadang akan masuk pasar otomotif Indonesia.-(YT Planet Car New)-
radartegal.com - Mobil listrik Hyundai kembali menggebrak pasar otomotif dengan memperkenalkan Elexio, SUV listrik canggih yang dirancang eksklusif untuk konsumen di Tiongkok.
Kendaraan ini bukan hanya menjadi simbol inovasi, tetapi juga mencerminkan strategi besar Hyundai dalam mengamankan posisi di tengah persaingan ketat mobil listrik dunia.
Salah satu hal paling menarik dari mobil listrik Hyundai Elexio adalah penggunaan baterai LFP (lithium iron phosphate) buatan FinDreams, anak perusahaan BYD, rival utama Hyundai di industri kendaraan listrik.
Keputusan ini menjadi langkah strategis yang cukup mengejutkan, mengingat Hyundai sebelumnya banyak menggandeng produsen seperti LG Energy Solution, SK On, dan CATL untuk pasokan baterai.
BACA JUGA: Beli Mobil Listrik Gak Perlu Pusing! BYD Sealion 7 Bisa Dicicil
BACA JUGA: 12 Tips Merawat Mobil Listrik agar Awet dan Performa Tetap Optimal
Spesifikasi Hyundai Elexio

-(YT Planet Car New)-
Hyundai Elexio dibangun di atas platform E-GMP (Electric-Global Modular Platform), basis yang sama yang digunakan oleh Hyundai IONIQ 5 dan IONIQ 6.
Mobil ini mengusung desain SUV menengah 5-penumpang, dengan dimensi yang cukup proporsional untuk penggunaan keluarga maupun kebutuhan urban.
Dimensi Elexio
- Panjang: 4,62 meter
- Lebar: 1,88 meter
- Tinggi: 1,67 meter
- Jarak sumbu roda: 2,75 meter
Elexio ditawarkan dalam dua varian penggerak
- FWD (Front-Wheel Drive): Satu motor listrik berdaya 160 kW (setara 214 hp), kecepatan maksimal 185 km/jam
- AWD (All-Wheel Drive): Dua motor (depan 160 kW + belakang 73 kW) dengan total daya 233 kW (sekitar 312 hp), kecepatan maksimal tetap 185 km/jam
BACA JUGA: Daftar Mobil Listrik Harga 100 Jutaan Terbaru 2025, Solusi Hemat dan Ramah Lingkungan
BACA JUGA: Gres! Mobil Listrik Toyota Harga Rp299 Juta, Ini Spesifikasinya!
Yang paling menarik dari Elexio adalah kemampuan jelajahnya. Meskipun kapasitas baterai tidak diungkap secara detail, Hyundai mengklaim bahwa SUV ini mampu menempuh jarak hingga 700 km berdasarkan standar pengujian CLTC (China Light-Duty Vehicle Test Cycle).
Ini menjadikan Elexio sebagai salah satu mobil listrik dengan jarak tempuh terbaik di kelasnya.
Tak hanya itu, berkat penggunaan arsitektur pengisian cepat 800V, Elexio diklaim dapat mengisi daya dari 30% hingga 80% hanya dalam waktu 27 menit fitur yang biasanya ditemukan pada mobil listrik premium.
Desain Futuristik

-(YT Planet Car New)-
Selain teknologi dan performa, Elexio juga memperhatikan unsur budaya lokal. Hal ini terlihat dari desain lampu depan yang unik, yang terdiri dari delapan elemen LED.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


