Mobil Bekas Favorit Wanita: Murah Modis dan Siap Dipakai ke Mana Aja!

Mobil Bekas Favorit Wanita: Murah Modis dan Siap Dipakai ke Mana Aja!

Mobil Bekas 2025--

Radartegal com - Mobil bukan sekadar alat transportasi, tapi juga bagian dari gaya hidup, terutama bagi wanita aktif di perkotaan. Tak sedikit wanita masa kini yang mencari mobil bekas yang tak hanya nyaman dan mudah dikendarai. 

Tetapi juga tampil stylish serta punya fitur keamanan yang mumpuni. Dan kabar baiknya, semua itu bisa didapat dari mobil bekas dengan harga yang jauh lebih ramah kantong!

Semua pilihan rekomendasi mobil bekas ini mempertimbangkan desain menarik, kabin nyaman, ukuran yang compact, serta fitur keamanan yang cukup lengkap.

Berikut ini artikel Radartegal akan membagikan enam rekomendasi mobil bekas yang cocok untuk wanita—mulai dari pekerja profesional, ibu rumah tangga, hingga mahasiswa. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini dengan seksama.

BACA JUGA:Harganya Stabil, Ini Daftar Motor Bekas Matic Honda Terbaik 2025

BACA JUGA:9 Mobil Bekas Ini Bisa Dicicil Rp1 Jutaan Saja, Cek Selengkapnya

Deretan Mobil Bekas 2025

1. Honda Brio

Jangan sepelekan mobil sejuta umat yang satu ini. Penjualan Honda Brio yang laris manis dan juga beragam varian yang beredar di pasaran menandakan bahwa mobil ini memang digemari khususnya oleh pengemudi perempuan.

Bodi Honda Brio sangat compact, sehingga kemudinya sangat mudah dan cocok untuk pemula. Berbagai seri Honda Brio juga dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan seperti sistem ABS dan EBD untuk membantu pengereman yang stabil.

Rangka mobil ini juga ringan namun kokoh sehingga memaksimalkan keamanan. Selain itu, berbagai pilihan warna dan dikombinasikan dengan desain mulus mobil ini membuatnya punya style tersendiri.

Harga untuk satu unit Honda Brio di pasar mobil bekas, yakni mulai dari Rp120 juta.

BACA JUGA:Bujet Mepet? Ini Deretan Mobil Bekas Terbaik Rp50 Jutaan yang Masih Oke Buat Harian!

BACA JUGA:Jadi Pilihan GenZ, Ini Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga 2025

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: