Wamen Koperasi RI Tinjau Koperasi Desa Merah Putih di Brebes

Wamen Koperasi RI Tinjau Koperasi Desa Merah Putih di Brebes

Wakil Menteri Koperasi Republik Indonesia (RI) Ferry Joko Juliantono melakukan kunjungan kerjanya ke Jakarta Kabupaten Brebes, Jumat 20 Mei 2025. (Istimewa)--

BREBES, radartegal.com - Wakil Menteri Koperasi Republik Indonesia (RI) Ferry Joko Juliantono melakukan kunjungan kerjanya ke Jakarta Kabupaten Brebes, Jumat 20 Mei 2025. Bersama Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma, Wamen Koperasi mengunjungi Koperasi Desa Merah Putih di Desa Rungkang, Kecamatan Losari.

Wakil Menteri Koperasi Republik Indonesia (RI) Ferry Joko Juliantono mengapresiasi atas terbentuknya Koperasi Desa Merah Putih di Desa Rungkang, Kecamatan Losari. Menurutnya, adanya Koperasi Desa Merah Putih di Desa Rungkang menandakan deaa sudah melakukan instruksi dari Presiden RI Prabowo Subianto.

“Kita tentu mengapresiasi atas adanya Koperasi Desa Merah Putih di Rungkang. Artinya, Desa Rungkang sudah menjalankan instruksi dari Bapak Presiden,” ujarnya dalam Berbagai.

Dia menambahkan, dengan adanya Koperasi Desa Merah Putih ini diharapkan dapat berdampingan dengan Badan Usaha Desa (Bumdes) yang ada di desa. Salah satunya, dapat menyerap hasil pertanian, perkebunan ataupun lainnya.

BACA JUGA: Tok! Pengurus Koperasi Merah Putih Desa Karangasem Terbentuk

BACA JUGA: Koperasi Desa Merah Putih Tidak untuk Mematikan BUMDes, Dirjen Pemdes: Justru Memperkuat Struktur Ekonomi

“Koperasi Desa Merah Putih diharapkan bisa mengatasi hal-hal seperti itu. Dan kalau sekiranya di Rungkang ini ada potensi desa yang bisa dikembangkan oleh koperasi ini bisa dikembangkan,” ujarnya.

Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma yang ikut hadir dalam acara tersebut memberikan apresiasi atas terbentuknya Koperasi Desa Merah Putih di Desa Rungkang. Harapannya, koperasi tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat Brebes

Sementara itu, Kades Rungkang Untung Surodi menyebutkan adanya Koperasi Desa Merah Putih di desanya diharapkan dapat meningkatkan perekonomian di wilayahnya. Di mana, dengan adanya Koperasi Desa Merah Putih ini nantinya hasil pertanian dan lainnya yang ada di desa bisa diserap.

“Termasuk petani dalam mendapatkan pupuk pertanian diharapkan bisa lebih mudah,” ujarnya.

BACA JUGA: Diduga Korupsi Koperasi di Salem Brebes Hingga Rp1,2 Miliar, Kejari Tahan GM BMT Amanah

BACA JUGA: Bukan BUMDes, Koperasi Desa Merah Putih Segera Hadir di Kabupaten Tegal

Selanjutnya, hasil pertanian yang ada di Desa Rungkang diharapkan bisa diserap dengan harga yang lebih baik. Sehingga, lanjutnya, pertumbuhan ekonomi bisa tumbuh di tingkat desa.

“Ya itu tadi, harapannya tentu pertumbuhan ekonomi bisa tumbuh dari tingkat desa. Sehingga warga sejahtera,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: