H-2 Coblosan, KPU Kota Tegal Distribusikan Logistik Pilkada 2024 ke PPS

H-2 Coblosan, KPU Kota Tegal Distribusikan Logistik Pilkada 2024 ke PPS

Sejumlah pekerja menaikan logistik Pilkada 2024 ke truk untuk didistribusikan ke PPS--

TEGAL, radartegal.com - Setelah sebelumnya diserahterimakan kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), KPU Kota Tegal mulai mendistribusikan logistik Pilkada 2024 ke tingkat PPS atau Kelurahan, Senin 25 November 2024. Distribusi menggunakan jasa transportasi PT POS Indonesia dengan pengawalan ketat petugas Kepolisian.

Armada angkut logistik, langsung diberangkatkan Ketua KPU Kota Tegal Karyudi Prayitno dari Gudang KPU Jalan Perintis Kemerdekaan. Adapun jumlah armada sebanyak 3 unit truk boks dengan target selesai dalam waktu sehari.

Ketua KPU Kota Tegal Karyudi Prayitno dalam sambutannya mengatakan pihaknya telah menyerahkan secara administrasi logistik kepada PPK pada Minggu 24 November 2024. Kemudian, hari ini langsung didistribusikan ke masing-masing PPS.

"Hari ini kita mengirimkan logistik ke masing-masing PPS. Setelah sebelumnya, kita serahkan ke PPK," katanya.

BACA JUGA: Serahkan Logistik Pilkada 2024 di Tegal, Ketua KPU: Terapkan Kerja Talk Less Do More

BACA JUGA: Awal Pekan Depan Logistik Pilkada 2024 di Tegal Mulai Bergeser

Menurut Karyudi, pihaknya menyampaikan apresiasi kepada aparat keamanan yang akan mengawal jalannya distribusi. Sehingga, harapannya kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar.

"Harapannya, kegiatan ini akan berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga Pilkada akan berlangsung dengan sukses tanpa ekses," tandasnya.

Sebelumnya, saat menyerahkan logistik ke PPK Ketua KPU Karyudi Prayitno menekankan jajarannya agar menerapkan pola talk less do more atau sedikit bicara tapi banyak kerja. Buktikan, sebagai penyelenggara sudah bekerja dengan kerja konkret.

"Serta tetep jaga kesehatan dan terapkan prinsip do with all our best untuk menghasilkan kerja yang baik, hidup yang baik. Karena dalam bekerja, kesehatan yang utama," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: