Berapa Gaji DC Pinjol? Ini Fakta yang Perlu Kalian Tahu
GAJIAN - Pekerjaan ini juga memiliki risiko besar, seperti tekanan kerja dan stigma negatif yang harus dihadapi dan dapat mempengaruhi dari gaji DC pinjol itu sendiri. -freepik-
Perusahaan pinjol yang terdaftar secara legal dan mengikuti regulasi pemerintah biasanya memberikan standar gaji yang lebih baik, serta menerapkan metode penagihan yang lebih profesional dan etis.
Sebaliknya, perusahaan yang tidak legal atau "abangan" mungkin memberikan gaji yang lebih rendah dan menerapkan cara-cara penagihan yang kurang sesuai dengan norma.
Kisaran gaji debt collector pinjol di Indonesia
Menurut berbagai sumber, gaji debt collector pinjol di Indonesia dapat sangat bervariasi. Berikut adalah gambaran umum kisaran gaji yang mungkin kalian dapatkan:
-
Gaji Pemula
Bagi kalian yang baru terjun ke dunia debt collector, gaji yang ditawarkan biasanya berkisar antara Rp 2 juta hingga Rp 3 juta per bulan. Meski gaji ini terlihat standar, dengan pengalaman dan keterampilan yang berkembang, kalian bisa meningkatkan penghasilan kalian.
BACA JUGA: Selain Diteror DC, Ini Risiko Tidak Bayar Pinjol yang Jarang Diketahui
BACA JUGA: Cara Usir DC Pinjol yang Tagih Hutang ke Rumah sesuai Aturan yang Benar
-
Gaji Rata-rata
Untuk debt collector dengan pengalaman beberapa tahun, gaji rata-rata yang bisa diterima berkisar antara Rp 5 juta hingga Rp 10 juta per bulan. Ini adalah gaji yang cukup lumayan, terlebih jika kalian berhasil mencapai target penagihan dengan baik.
-
Gaji Tertinggi
Bagi kalian yang sudah berpengalaman dan sangat produktif, gaji yang diterima bisa sangat tinggi. Beberapa laporan menunjukkan bahwa gaji tertinggi seorang debt collector bisa mencapai Rp 20 juta per bulan, terutama di perusahaan besar yang memberikan bonus berdasarkan kinerja.
Apa yang membuat gaji debt collector menarik?
Meskipun pekerjaan ini penuh tantangan, ada beberapa faktor yang membuat gaji debt collector pinjol terlihat menarik, di antaranya:
1. Target yang Jelas
Bagi kalian yang suka tantangan, pekerjaan ini cocok karena ada target yang jelas. Jika kalian berhasil mencapai target penagihan, bonus yang didapat bisa sangat besar, yang tentunya menambah penghasilan secara signifikan.
BACA JUGA: 3 Tahapan Penagihan Hutang DC Pinjol Sebelum ke Rumah Debitur Galbay
BACA JUGA: DC Pinjol Datang Tanpa Izin ke Rumah? Ini yang Harus Anda Lakukan
2. Fleksibilitas Kerja
Beberapa perusahaan memberikan fleksibilitas dalam waktu kerja, sehingga kalian bisa bekerja dengan lebih efisien. Ada pula yang memungkinkan bekerja dari rumah atau menggunakan teknologi untuk penagihan, yang bisa mengurangi beban pekerjaan.
3. Potensi Karier
Pekerjaan ini juga memiliki potensi untuk berkembang. Bagi kalian yang berprestasi, kesempatan untuk naik jabatan terbuka lebar. Kalian bisa mendapatkan posisi yang lebih tinggi dengan gaji yang lebih besar serta tanggung jawab yang lebih besar pula.
Tantangan menjadi debt collector
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: