Harganya Bikin Panas Tetangga, Ini Motor Klasik Honda Terbaru 2024

Harganya Bikin Panas Tetangga, Ini Motor Klasik Honda Terbaru 2024

MOTOR KLASIK - Gaya retro yang tetap modern, motor klasik Honda terbaru 2024 Honda ST125 Dax kini hadir dalam balutan warna Pearl Glittering Blue dan Pearl Cadet Gray.-(Astra Honda Motor)-

Radartegal.com - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali membuat kejutan dengan meluncurkan motor klasik Honda terbaru 2024 Honda ST125 Dax pada Rabu, 30 Oktober 2024. 

Bukan dalam bentuk model baru, melainkan varian warna yang tampil makin segar. Motor klasik Honda terbaru 2024 ini menggunakan mesin yang dikenal tangguh, mirip dengan Honda Supra, motor legendaris yang lekat di hati banyak penggemar. 

Dengan gaya retro yang tetap modern, motor klasik Honda terbaru 2024 Honda ST125 Dax kini hadir dalam balutan warna Pearl Glittering Blue dan Pearl Cadet Gray, yang pasti membuat para penggemar motor klasik jatuh cinta.

Desain Klasik dengan Sentuhan Warna Baru

Motor klasik Honda terbaru 2024 Honda ST125 Dax tetap mempertahankan desain T-shape pada rangkanya, menciptakan gaya retro yang begitu ikonis. Aksen krom yang digunakan pada setang motor, yang posisinya tinggi, bikin nuansa klasik namun tetap elegan.

BACA JUGA: Mirip Win, Ini Motor Klasik Honda yang Dijual di Dealer Resmi yang Harganya di Bawah 10 Jutaan

BACA JUGA: Motor Klasik Honda Terbaru 2024 350cc Ini Iritnya Gak Kalah dengan PCX, Harganya pun Siap Bersaing

Selain itu, knalpot juga didesain dengan bentuk yang ikonik dan dibalut pelindung berwarna krom, memberikan tampilan yang begitu khas dan menonjol.

Pada rangka bagian tengah, aksen garis hitam dengan tulisan Dax khas tetap dihadirkan, mempertegas identitas motor ini sebagai pilihan retro modern. Hal ini menjadikan Honda ST125 Dax sebagai motor klasik era 90an yang bikin tampil beda para penggunanya.

Fitur Modern yang Bikin Nyaman Berkendara

Walaupun tampil dengan gaya klasik, Honda ST125 Dax dilengkapi dengan berbagai fitur modern. Sistem pencahayaan sudah menggunakan teknologi full LED, sehingga menghasilkan penerangan yang lebih baik sekaligus hemat energi.

BACA JUGA: Pilihan Skutik Klasik! Intip Spesifikasi Honda Stylo 160 2024 Terbaru

BACA JUGA: Ada Motor Klasik Baru! Ini Bocoran Spesifikasi Honda CGX 150 yang Siap Saingi Kawasaki W175

Sistem rem juga sudah menggunakan teknologi Anti-lock Braking System (ABS), memberikan keamanan lebih saat pengereman, terutama di kondisi jalan yang licin.

Selain itu, panel instrumen digital berdesain negatif display memberikan kesan sederhana, tetapi tetap jelas dan informatif. Informasi penting seperti kecepatan, indikator bahan bakar, dan jarak tempuh mudah terbaca, menjadikan pengalaman berkendara terasa lebih nyaman dan aman.

Performa Mesin ala Honda Supra yang Tangguh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: