4 Kecamatan di Kabupaten Tegal Kekeringan, Terparah di Desa Jatimulya
ANTRE - Puluhan warga di wilayah kekeringan di Kabupaten Tegal mengantre air bersih yang disalurkan Baznas bersama PDAM.-Yeri Noveli-Radartegal.disway.id
SLAWI, radartegal.com - Musim kemarau panjang yang melanda wilayah Kabupaten Tegal rupanya membuat 4 kecamatan di Kabupaten Tegal mengalami kekeringan.
Empat kecamatan di Kabupaten Tegal yang mengalami kekeringan itu meliputi Kecamatan Suradadi, Jatinegara, Kedungbanteng dan Balapulang.
Di musim kemarau ini, banyak sumur warga yang mengering di Kabupaten Tegal.
Kekeringan di Kabupaten Tegal terparah terjadi di Desa Jatimulya Kecamatan Suradadi.
BACA JUGA: 3 Desa di Kabupaten Tegal Krisis Air Bersih, Kekeringan Akibat Kemarau Mulai Terjadi
BACA JUGA: Brebes Selatan Mulai Kekeringan, Polisi Salurkan 4.000 Liter Air Bersih ke Warga
"Untuk cuci tangan saja susah, harus menunggu bantuan air bersih," ungkap Kepala Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas Kabupaten Tegal Ade Basari, Selasa, 24 September 2024.
Menurutnya, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bekerjasama dengan PDAM Kabupaten Tegal langsung menyalurkan air bersih ke 4 wilayah tersebut, belum lama ini.
Menurutnya, untuk penyaluran air bersih di Kecamatan Suradadi ada dua desa yakni Desa Harjasari dan Desa Jatimulya.
"Di dua desa itu, kita menyalurkan sebanyak 5 tangki air bersih," kata Ade, saat ditemui di kantor Baznas Kabupaten Tegal.
BACA JUGA: Kekeringan Terjadi di 17 Kelurahan di Kota Tegal, Musim Kemarau Diprediksi Sampai Akhir Oktober
BACA JUGA: Sebulan Tak Turun Hujan, Lahan Tanaman Cabai Rawit di Brebes Kekeringan dan Terancam Gagal Panen
Ade melanjutkan, untuk penyaluran air bersih di Kecamatan Jatinegara hanya satu desa yakni Desa Dukuhbangsa sebanyak 3 tangki.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: