5 Tanda Motor Harus Segera Pergi Ke Bengkel untuk Servis Besar, Jangan Disepelekan!
OTOMOTIF - 5 Tanda Motor Harus Segera Pergi Ke Bengkel untuk Servis Besar--
RADAR TEGAL - Kenali tanda motor harus segera pergi ke bengkel agar tidak berujung kerusakan. Jangan disepelekan atau Anda harus katakan 'bye-bye' pada motor Anda.
Pada dasarnya, motor merupakan alat yang harus diperhatikan perawatannya. Pasalnya dengan harga yang mahal, tidak mau kan tiba-tiba motor rusak karena keteledoran pengguna.
Jika Anda sudah merasakan tanda-tanda motor berikut ini, maka berarti Anda harus melakukan service besar dan segera pergi ke bengkel.
Berikut tanda-tandanya yang harus Anda perhatikan melalui tips yang dibagikan oleh akun @bengkel_areamotor. Simak selengkapnya artikel ini.
BACA JUGA:Cara Merawat Motor Bebek Agar Performa Terjamin, Selalu Cek Mesin Dan Pastikan Servis Setiap Bulan
5 Tanda motor harus segera pergi ke bengkel untuk servis besar
1. Performa motor menurun
Perhatikan jika motor tidak lagi memiliki akselerasi yang cepat, sulit untuk mencapai kecepatan tertentu, atau mengalami kendala saat menanjak. Hal ini dapat menjadi indikasi bahwa mesin motor membutuhkan perawatan lebih lanjut.
2. Konsumsi bahan bakar meningkat
Mesin yang memiliki komponen yang aus dapat mengakibatkan efisiensi bahan bakar yang buruk. Perhatikan jika Anda harus mengisi bahan bakar lebih sering dari biasanya, meskipun tidak ada perubahan dalam pola penggunaan motor.
3. Bunyi mesin tidak biasa
Bunyi berisik atau gemuruh yang tidak biasa saat mesin dinyalakan atau saat motor sedang berjalan dapat menandakan adanya masalah seperti komponen mesin. Contohnya seperti klep yang perlu disetel kembbali atau kerusakan pada bagian piston.
4. Suhu mesin yang tinggi
Mesin yang panas dapat menunjukan adanya masalah pada sistem pendingin atau ada kebocoran pada cairan pendingin. Perhatikan jika motor Anda sering mengeluarkan asap putih atau jika Anda melihat cairan pendingin bocor di bawah motor.
5. Kerusakan komponen motor
Jika Anda melihat ada kerusakan seperti kebocoran minyak, kerusakan pada komponen tranmisi, atau kerusakan yang cukup parah pada mesin atau komponen lainnya, perbaikan yang diperlukan mungkin melebihi servis biasa dan memerlukan servis besar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: