Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G, Punya Fitur NFC dan Kamera Jernih yang Worth It untuk Fotografi

Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G, Punya Fitur NFC dan Kamera Jernih yang Worth It untuk Fotografi

Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G--

RADAR TEGAL - Artikel ini akan membahas tentang spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G yang cocok untuk digunakan anak muda. Handphone ini memiliki spesifikasi terbaik dengan desain yang modern dan menarik.

Sekarang sudah banyak handphone dengan harga yang terjangkau namun memiliki kualitas terbaik. Salah satunya mengenai spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G yang harus kamu tahu sebelum membelinya.

Spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G ini jelas banyak yang mencari karena handphone keluaran terbaru ini tengah menjadi incaran. Apalagi sepertinya harga dari handphone satu ini tengah turun, dari yang 4 jutaan ke 3 jutaan.

Dan berikut spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G yang bisa kamu baca sebelum memutuskan untuk membelinya. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, kamu harus membaca artikel ini sampai selesai.

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Hp Vivo 1 Jutaan Terbaik Tahun 2024, Cocok Banget untuk Budget Pelajar

Spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G

Handphone Redmi 12 pro ini didukung dengan Mediatek Dimensity 1080 dengan kapasitas penyimpanan RAM 8 GB. Selain itu, handphone ini juga memiliki memori internal sebesar 256 GB yang pastinya sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan kamu.

Untuk layar, handphone ini memakai panel layar P-OLED dengan refresh rate 120Hz yang cocok untuk bermain game. Handphone ini juga memiliki fingerprint sensor yang akan semakin mengamankan HP dari tangan nakal.

Untuk kamera, Redmi 12 pro memiliki tiga buah kamera utama pada bagian belakang yang akan menunjang hobi fotografi kamu. Untuk wide angle memiliki 50 MP, ultrawide 8 MP, dan makro 2 MP serta untuk kamera selfie sebesar 16 MP.

Pada kamera utama handphone Redmi 12 pro menggunakan sensor Sony IMX766 yang biasanya dipakai oleh produk flagship. Yang pastinya akan semakin menambah kelas mewah pada handphone keluaran terbaru ini.

BACA JUGA:   3 Hp Oppo 1 Jutaan yang Memiliki Kualitas Kamera Jernih Bahkan Setara dengan Smartphone Rp3 Jutaan

Spesifikasi Redmi Note 12 pro 5G selanjutnya ada pada kapasitas baterai dan kamu tidak perlu khawatir karena memiliki kapasitas 5000 mAh dengan fast charging 67W. Teknologi ini mampu mengisi baterai hingga 100% hanya dalam waktu 46 menit dan juga memiliki fitur NFC.

Handphone ini memiliki desain modern yang menarik dengan berbagai warna yang semakin terlihat cantik. Kamu bisa memilih handphone ini jika ingin memiliki handphone dengan desain keren dan kamera terbaik.

Harga

Sumber: