Cara Menggunakan Minyak Zaitun untuk Wajah, Muka Auto Glowing dan Menawan

Cara Menggunakan Minyak Zaitun untuk Wajah, Muka Auto Glowing dan Menawan

MINYAK ZAITUN - Cara menggunakan minyak zaitun untuk wajah agar glowing dan menawan--

Tips ini akan memberikan hasil yang maksimal bagi wajah Anda. Sebab, perpaduan nutrisi dan vitamin yang ada dalam kedua bahan itu mampu melembutkan, membersihkan, mengencangkan dan mencerahkan wajah.

Sehingga, wajah Anda akan tampak lebih cerah dan bersih. Serta lebih kencang dan lembut.

Adapun cara mencampurkan kedua bahan untuk dijadikan masker yakni pertama mencampurkan 1 sendok teh minyak zaitun extra virgin dan jus lemon sebanyak 1-2 sendok teh.

BACA JUGA: Auto Glowing dengan 4 Masker Menggunakan Minyak Zaitun untuk Wajah, Tunda Penuaan?

Setelah tercampur merata, oleskan pada wajah secara lembut dan diamkan hingga 15 menit. Selanjutnya, bilas wajah Anda dengan air hangat.

Namun, Anda perlu membersihkan wajah sebelum mengoleskan bahan tersebut. Hal ini, agar dapat menyerap ke kulit karena pori-pori wajah tidak tertutup kotoran, sehingga hasilnya akan lebih maksimal.

2. Pelembab

Cara menggunakan minyak zaitun untuk wajah berikutnya adalah dengan menjadikannya pelembap. Untuk cara ini, tidak perlu menambahkan bahan lainnya seperti cara di atas.

Sebab, kandungan alami seperti vitamin, anti oksidan dan vitamin di dalamnya sendiri sudah mampu mencerahkan dan menyehatkan kulit. Dengan menjadikannya sebagai pelembab, maka wajah tidak akan terasa kering.

BACA JUGA:Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah, Diantaranya Dapat Mencegah Penuaan Kulit

Caranya tentu sangat mudah, Anda tinggal mengoleskan ke wajah. Untuk membersihkan sisa minyak berlebih, bisa gunakan handuk yang lembut.

3. Sebagai Pembersih

Meski di pasaran sudah tersedia banyak pembersih make up atau cleansing oil, Anda juga bisa menggunakan minyak zaitun. Ini, akan berfungsi sebagai pembersih alami untuk mengangkat sisa-sisa kotoran, debu dan make up yang tertinggal.

Caranya hampir sama dengan menggunakan minyak zaitun sebagai pelembab. Anda hanya perlu mengambil 1-2 sendok teh minyak zaitun. Kemudian oleskan menggunakan telapak tangan anda dan bersihkan, boleh menggunakan kapas. 

Selepasnya, gunakan kain yang lembut dan basah air hangat untuk membersihkan. Jika terasa diperlukan, anda bisa menggunakan pembersih wajah dan keringkan.

Sumber: