Motor Listrik Polytron Fox-R Siap Temani Aktivitas Sehari-hari, Ternyata Segini Jarak Tempuhnya

Motor Listrik Polytron Fox-R Siap Temani Aktivitas Sehari-hari, Ternyata Segini Jarak Tempuhnya

Motor Listrik Polytron For-R--

RADAR TEGAL – Saat ini pasar motor listrik di Indonesia semakin ramai dengan hadirnya produk-produk baru. Berikut ini penjelasan mengenai motor listrik Polytron Fox-R terbaru.

Inovasi terbaru dalam dunia transportasi hadir dalam bentuk motor listrik Polytron Fox-R. Kendaraan satu ini menggabungkan harga terjangkau dan performa yang mengesankan.

Anda bisa mendapatkan motor listrik Polytron Fox-R ini dengan harga sekitar Rp13 jutaan On The Road (OTR) di wilayah Jabodetabek. Polytron For-R diketahui tidak hanya menawarkan efesiensi biaya yang signifikan akan tetapi juga mendapatkan dukungan insetif pemerintah sebesar Rp7 juta untuk pembelian motor listrik baru.

Lalu seperti apa spesifikasi motor listrik Polytron Fox-R ini? Simak ulasannya di bawah ini.

BACA JUGA: Motor Listrik Tahun 2024 Terbaru Memasuki Era Kendaraan Ramah Lingkungan Cuma Buat Kamu

Bagi Anda yang menginginkan perjalanan hemat dan ramah lingkungan, maka sepeda motor listrik Polytron Fox-R bisa menjadi pilihan ideal untuk Anda. Dengan motor listrik ini, Anda tidak lagi memerlukan bensin dan menyuguhkan kemampuan menempuh jarak hingga 130 km dengan baterai berkapasitas 3,7 kWh.

Adapun salah satu keunggulan utama motor listrik Polytron Fox-R terletak pada daya tahannya terhadap air dan debu pada battery pack-nya. Sehingga memberikan keandalan ekstra untuk penggunaan sehari-hari.

Motor listrik Polytron Fox-R ini juga sudah dilengkapi dengan dinamo 3.000 watt yang mampu mencapai kecepatan maksimal hingga 95 km/jam. Untuk fitur tambahan pada sepeda motor listrik Polytron ini mencakup mode mundur untuk memudahkan pada saat parkir

Kemudian terdapat lampu LED yang memberikan penerangan optimal, serta sistem kunci pintar (smart key system) untuk pengoperasian yang lebih praktis. Dalam hal pengereman, motor listrik ini sudah dilengkapi dengan cakram depan dan belakang untuk memastikan pengalaman berkendara yang aman dan responsif.

BACA JUGA: Sedang Naik Daun, Ini 5 Rekomendasi Motor Listrik Terbaru 2024 yang Wajib Dimiliki

Polytron juga memberikan jaminan garansi selama 1 tahun untuk dinamo dan controller motor, sehingga memberikan kepercayaan tambahan kepada konsumen terhadap kualitas produk ini.

Lalu, berapa harga motor listrik Polytron For-R?

Harga normal motor listrik ini mencapai Rp20 jutaan tanpa insentif pemerintah, serta belum termasuk biaya program sewa baterai. Meskipun begitu, dengan fitur lengkap yang ditawarkan, harga terjangkau, dan dukungan insentif pemerintah tentu menjadikan Polytron Fox-R menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan motor listrik dengan kualitas dan harga yang seimbang bukan.

Dengan mengusung konsep ramah lingkungan dan hemat biaya, motor listrik ini tidak hanya patut menjadi pilihan tepat Anda untuk mobilitas sehari-hari. Namun juga bisa menjadi investasi masa depan dalam hal transportasi berkelanjutan.

Demikian ulasan mengenai motor listrik Polytron Fox-R. Semoga bermanfaat. (*)

Sumber: