Usai Dilantik, Kades Lembahsari Kabupaten Tegal Akan Sulap Makam Mbah Jeneng Jadi Obyek Wisata Religi

Usai Dilantik, Kades Lembahsari Kabupaten Tegal Akan Sulap Makam Mbah Jeneng Jadi Obyek Wisata Religi

Pelantikan kades yang akan menyulap makam Mbah jeneng jadi wisata religi--

RADAR TEGAL - Usai dilantik menjadi Kepala Desa (Kades) Lembahsari Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal, Harto bakal menyulap makam Mbah Jeneng menjadi tempat wisata religi. Pasalnya, lokasi tersebut merupakan makam leluhur di desa tersebut.

Harto mengatakan tidak sedikit masyarakat dari luar desa yang datang untuk ziarah di makam itu. Karenanya, dirinya bakal menyulap makam tersebut menjadi tempat wisata religi. 

"Tujuannya, untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) Lembahsari. Rencana ini akan menjadi program prioritas kami. Semoga bisa terwujud,"katanya.

Tidak hanya itu, Harto juga akan membenahi infrastruktur yang ada di Pemerintahan Desa Lembahsari. Hal itu, agar roda pemerintahan dapat berjalan baik, juga termasuk infrastruktur jalan desa.

BACA JUGA:Mengenal Waruga, Tradisi Unik Pemakaman Suku Minahasa yang Menggunakan Batu untuk Menguburkan Jenazah

Untuk itu, ujar Harto, pihaknya akan bersinergi dengan jajaran hingga tingkat bawah. Diantaranya, RT/RW, lembaga pemerintahan desa, tokoh masyarakat, agama, pemuda dan seluruh lapisan masyarakat.

"Dengan begitu, harapan yang disampaikan masyarakat bisa terlaksana dan terpantau,"tandasnya.

Kapolsek Jatinegara Iptu Marsono berharap kepada Kades Lembahsari dapat mengemban tugas dengan baik. Serta pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih baik lagi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: