BREAKING NEWS! Demo PAPDESI dan PPDI Brebes, Massa Gruduk Gedung

BREAKING NEWS! Demo PAPDESI dan PPDI Brebes, Massa Gruduk Gedung

Perwakilan PAPDESI dan PPDI demo di depan Gedung DPRD Brebes guna menyampaikan aspirasi terkait ADD dan Iuran BPJS Kesehatan Kades dan Perangkat Desa.-Istimewa-

RADAR TEGAL - Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (PAPDESI) dan Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Brebes menggelar aksi demo, Senin 20 November 2023. Massa menggeruduk gedung DPRD.

Aksi demo di depan Gedung DPRD itu dilakukan untuk menyampaikan aspirasi terkait Aloksi Dana Desa (ADD). Sejumlah perwakilan PAPDESI dan PPDI mulai tiba di Gedung DPRD Brebes sejak pukul 09.00 WIB. 

Mereka merupakan perwakilan dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Brebes. Aksinya tersebut mendapatkan pengamanan ketat dari aparat kepolisian dalam mengatur lalu lintas.

Ketua PAPDESI Ahmad Tasdik menyampaikan, ada beberapa hal yang mendasari kedatangan mereka ke gedung DPRD Brebes. Yang pertama, terkait ADD TA 2024 dan BPJS Kesehatan Kades dan perangkat desa.

Dalam keterangan tertulis yang diterima, ADD 2024 diindikasikam belum sesuai dengan amanat UU No.6 Tahun 2014 dan PP No. 43 Tahun 2014. Kemudian BPJS Kades dan perangkat desa di Kabupaten Brebes belum sesuai dengan amanat Permendagri No. 119 Tahun 2019.

"Dari dua hal mendasar tersebut diharapkan ada formula penetapan besaran ADD dan iuran BPJS Kesehatan Kades dan perangkat desa," ujarnya.

Hingga berita ini ditulis, aksi tuntutan PAPDESI dan PPDI masih berjalan. Dan Ketua Komisi I DPRD Brebes Heri Fitriansyah sudah menemui perwakilan PAPDESI dan PPDDI di depan Gedung DPRD Brebes. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: