Yamaha MX King 155 cc: Motor Bebek Sporty, Cocok Berpetualang!

Yamaha MX King 155 cc: Motor Bebek Sporty, Cocok Berpetualang!

Yamaha MX King 155 cc--

RADAR TEGAL - Banyak motor generasi baru yang bermunculan di Tahun 2023, salah satunya adalah Yamaha MX King 155 cc. Motor ini tampil dengan beberapa keunggulan yang luar biasa.

Yamaha MX King 155 cc tampil dengan desain yang sporty sehingga sangat cocok untuk berkendara jauh. Terlihat sangat gagah dan kecepatan pada motor ini sangat cocok untu para petualang.

Jika Anda penasaran dengan keistemawaan Yamaha MX King 155 cc bisa simak artikel ini sampai selesai. Kami akan memberikan review kelebihan dari motor bebek ini.

Berikut review Yamaha MX King 155 cc yang dapat Anda simak dibawah ini.

Yamaha MX King 155 cc

Motor satu ini didesain dengan fokus utama pada kenyamanan pengendara. Ketinggian joknya yang mencapai 795 mm menyediakan posisi duduk yang enak. 

BACA JUGA: Simulasi Kredit Motor Yamaha MX King 150, Cicil Mulai dari Rp400 Ribuan Perbulan

Bahkan cocok untuk pengendara dengan berbagai jenis postur tubuh. Jok yang memberikan kenyamanan ini memungkinkan Anda untuk melakukan perjalanan jauh tanpa mengalami kelelahan

Performa Mesin Handal

Generasi terbaru Yamaha MX King ini tampil dengan mesin yang lebih tangguh. Spesifikasi MX King 155 VVA tersebut membawa mesin yang tadinya 150cc kini ditingkatkan menjadi 155cc.

Namun, yang menjadikan motor Yamaha ini istimewa adalah teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang tersemat pada mesinnya.

Mesin satu silinder 4 tak ini memanfaatkan sistem pendingin cairan guna meningkatkan kinerja mesin.

Hasilnya, Yamaha MX King VVA 2023 mampu menghasilkan tenaga besar hingga 17,7 Hp pada 9.500 rpm.

Ini merupakan peningkatan yang signifikan jika kita bandingkan dengan versi sebelumnya yakni Yamaha MX King 150.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: