Lulus, Kasek Pesan Siswa untuk Hindari Game Online: Bisa Membahayakan Kesehatan

Lulus, Kasek Pesan Siswa untuk Hindari Game Online: Bisa Membahayakan Kesehatan

WISUDA - Puluhan peserta didik SDN Tembok Luwung 04 saat mengikuti prosesi wisuda pelepasan, Sabtu malam, 10 Juni 2023.-YERI NOVELI/RADAR SLAWI-

ADIWERNA, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Banyak pesan yang kerap disampaikan pihak sekolah saat siswanya lulus. Di era digital saat ini, game online menjadi salah satu hal yang harus menjadi perhatian.

Karenanya, jangan heran jika para guru dan kepala sekolah selalu menyarankan siswa untuk tidak bermain game online. Seperti pesan Kepala SDN Tembok Luwung 04 Agus Sukirno saat wisuda di sekolahnya, Sabtu malam, 10 Juni 2023.

Dalam sambutannya, Agus meminta kepada anak didiknya agar selalu menjaga nama baik almamaternya dengan membawa Akhlakul Karimah serta menjadi generasi perubahan. Bukan generasi rebahan yang selalu bermain game.

"Hindari main game online. Karena bisa membahayakan kesehatan," ucapnya saat melepas siswa SD Negeri Tembok Luwung 04 Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal yang lulus 100 persen. 

Peserta didik yang berjumlah 35 anak ini, diwisuda di sekolah setempat, Sabtu malam, 10 Juni 2023. Selain soal game online, dalam kesempatan itu, Agus juga berpesan kepada seluruh anak didiknya agar selalu menghormati orang tuanya. Menghargai guru-gurunya yang memiliki dedikasi tinggi.

"Semoga ilmu yang diperoleh tetap bermanfaat. Bisa digunakan di sekolah atau jenjang berikutnya," kata Agus Sukirno.

Pelepasan siswa kelas VI yang dimeriahkan dengan penampilan seni dan hadroh ini, dihadiri Kades Tembok Luwung H. Sugi Pranoto, KWK Dikbud Kecamatan Adiwerna Sami'un, Komite SDN Tembok Luwung 04 H. Condro Wiryawan, dan seluruh orang tua siswa.

Mereka masing-masing memberikan selamat kepada seluruh siswa kelas VI yang telah lulus setelah menimba ilmu selama 6 tahun di sekolah tersebut.

"Selamat dan sukses untuk SDN Tembok Luwung 04," kata Condro Wiryawan dan Samiun. ***

Sumber: