Beras Paceklik Sebanyak 48 Ton Dibagikan ke Nelayan Asemdoyong Pemalang

Beras Paceklik Sebanyak 48 Ton Dibagikan ke Nelayan Asemdoyong Pemalang

Sebagian nelayan yang menerima berapa paceklik foto bersama Plt Bupati Pemalang.-M Ridwan-

TAMAN, RADARTEGAL.COM - Sebanyak  48 ton beras paceklik dibagikan ke nelayan di wilayah kerja KUD Mina Misoyo Makmur Desa Asemdoyong Kecamatan Taman, Pemalang, Selasa 10 Januari 2023.

Ketua KUD Mina Misoyo Makmur Desa Asemdoyong, H.M. Suroso mengatakan, tahun 2023, bantuan beras paceklik nelayan Mina Misoyo Makmur Asemdoyong kurang lebih sebanyak 48 ton.

Beras tersebut untuk sekitar 6000 orang nelayan, sehingga masing-masing mendapatkan 8 kg per orang.

“Beras paceklik itu sesuai dengan keputusan rapat ART, setiap lelang dikenakan 0,50 persen yang dihitung dari Januari sampai Desember yang dikeluarkan pada musim paceklik, yaitu pada saat tak ada orang melaut,” kata Suroso.

BACA JUGA:Satukan Umat Beragama, Kemenag Kabupaten Tegal Gulirkan Jalan Sehat Kerukunan

Suroso mengatakan, bantuan tersebut diberikan khusus kepada para nelayan di wilayah kerja KUD Mina Misoyo Makmur antara lain, Desa Asemdoyong, Danasari, Kabunan dan Desa Nyamplungsari.

Salah seorang nelayan asal Asemdoyong, Romdon mengatakan, bantuan beras paceklik dari KUD Mina Miyoso Makmur Asemdoyong sudah menjadi tradisi dan dibagikan saat nelayan tidak melaut.

“Sudah di potong dari setiap kita melakukan pelelangan 0,50 persen dan sudah menjadi tradisi tiap akhir tahun ketika kita tidak melaut, mendapatkan beras paceklik,” ujar Romdon.

BACA JUGA:Sinopsis Episode 9 Drama Alchemy of Souls Season 2 : Seo Yul Bongkar Kejahatan Jin Mu

Pantauan Radar Tegal, beras paceklik sebelumnya juga sudah dibagikan di nelayan Tanjungsari Kelurahan Sugihwaras Pemalang. 

Seperti halnya di Asemdoyong, bantuan beras paceklik secara simbolis diserahkan Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat. Mereka juga mendapatkan 8 kg per orang atau nelayan. *

Sumber: