Resmikan Gedung Baru, bank bjb Cabang Tegal Sepakati Kerja Sama dan Salurkan Bantuan
--
TEGAL,radartegal.id - bank bjb Kantor Cabang (KC) Tegal meresmikan bangunan baru yang terletak di Jl. Mayjend Sutoyo No.36, Kota Tegal, Jawa Tengah (Jateng) pada, Rabu 14 September 2022.
Dalam peresmian tersebut, bank bjb KC Tegal sekaligus mengikat Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan melakukan penyerahan bantuan sosial.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan kehadiran gedung baru bank bjb KC Tegal ini merupakan simbol dari semangat baru. Diharapkan, kehadiran gedung baru ini dapat memompa semangat insan perseroan dalam berkontribusi terhadap pembangunan ekonomi Kota Tegal.
"Gedung baru ini merupakan simbol semangat baru. Kami berharap kehadiran bank bjb di Kota Tegal bisa semakin terasa melalui upaya kerja sama dengan berbagai stakeholder dan masyarakat dalam mendorong kontribusi bank bjb dalam pertumbuhan di Kota Tegal yang punya potensi luar biasa," kata Widi.
Bantuan yang diserahkan yakni berupa santunan kepada sejumlah pondok pesantren dan masjid di wilayah Tegal, meliputi Ponpes Tebu Ireng Cabang 19 Tegal, Masjid Baitul Muttaqin, Masjid Baitul Taubah, Yayasan Al Huda Slerok Tegal, dan Yayasan Al-Kahfi.
Untuk kerja sama, dilakukan PKS antara bank bjb KC Tegal dengan Lapas Cilacap. Kerja sama yang dilakukan mencakup layanan dan jasa perbankan kepada seluruh warga lapas.
Dilakukan pula simbolis penyerahan QRIS kotak amal Masjid Agung Kota Tegal yang diterima oleh Bendahara Umum Masjid Agung Kota Tegal, Muhtar Lutfi dan diberikan oleh Wali Kota Tegal, Direksi bank bjb, perwakilan OJK, dan BI.
Peresmian bangunan baru yang ditandai dengan kerja sama dan penyerahan bantuan sosial ini dihadiri Direktur Komersial & UMKM bank bjb Nancy Adistyasari, Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tegal Noviyanto Utomo, dan Deputi Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Tegal Dodi Nugraha.
Peresmian gedung baru Kantor bank bjb KC Tegal ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Wali Kota didampingi direksi, yang dilanjutkan dengan pengguntingan melati. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: