Bikin Heboh! Soraya Haque Ucapkan Paskah Kutip Ayat Quran Tapi Pamer Foto Yesus
Lama tidak muncul dalam pemberitaan, presenter Soraya Haque mendadak heboh dan menjadi buah bibir. Soraya Haque digunjing warganet karena postingannya di Instagram.
Hal ini setelah ia mengunggah foto patung Yesus di laman Instagramnya yang disisipkan dengan ayat Alquran sebagai captionnya.
Di samping gambar Yesus itu, ia menulis caption yang berjudul ‘titik temu’ setelahnya mengutip surat An Nisa ayat 156 hingga 159.
QS. AN NISAA’:156-159 “… Dan karena kekafiran mereka (terhadap ‘Isa), dan tuduhan mereka terhadap Maryam dengan kedustaan besar (zina), dan karena ucapan mereka:
“Sesungguhnya kami telah membunuh Al Masih, ‘Isa putera Maryam, Rasul Allah, padahal mereka tidak membunuhnya dan tidak (pula) menyalibnya, tetapi (yang mereka bunuh ialah) orang yang diserupakan dengan ‘Isa bagi mereka."
"Sesungguhnya orang yang berselisih paham tentang (pembunuhan) ‘Isa, benar-benar dalam keraguan tentang yang dibunuh itu, kecuali mengikuti persangkaan belaka, mereka tidak (pula) yakin bahwa yang mereka bunuh itu adalah ‘Isa."
"Tetapi (yang sebenarnya), Allah telah mengangkat ‘Isa kepada-Nya. Dan adalah Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana."
"Tidak ada seorangpun dari Ahli Kitab, kecuali akan beriman kepadanya (‘Isa) sebelum kematiannya. Dan di hari kiamat nanti ‘Isa itu akan menjadi saksi terhadap mereka."
QS. AL BAQARAH:62
"Sesungguhnya orang-orang Mu’min, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin, siapa saja di antara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran terhadap mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati."
Soraya menulis pesan tersebut dalam rangka menyambut pekan suci yakni Minggu Palma, Kamis Putih, Jum’at Agung, Sabtu Suci, Hari Raya Paskah.
“Semoga Tuhan melindungi kita semua. Shalom ,” cetusnya dikutip dari Fajar.co.id. (ima/rtc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: