Elf Terguling Usai Pecah Ban di Jalur Pantura Kota Tegal, Empat Penumpang Luka-luka

Elf Terguling Usai Pecah Ban di Jalur Pantura Kota Tegal, Empat Penumpang Luka-luka

Kecelakaan tunggal terjadi di Jalur Pantura Kota Tegal, tepatnya di Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo, Senin (4/4) pagi. Minibus elf pecah ban dan terbalik, sehingga mengakibatkan sejumlah penumpangnya luka-luka. 

Kasatlantas Polres Tegal Kota AKP Aryanindita Bagasatwika Mangkoesoebroto melalui Kanit Gakkum Ipda Puspa Mayang mengatakan peristiwa bermula saat kendaraan melaju dari arah timur ke barat. Saat di lokasi kejadian, tiba-tiba ban depan sebelah kiri kendaraan pecah. 

"Akibatnya, kendaraan oleng ke kiri dan menabrak jembatan," katanya. 

Menurut Mayang, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, 4 orang penumpang mengalami luka ringan. 

"Tidak ada korban jiwa, hanya 4 orang penumpang mengalami luka lecet," tandasnya. 

Mayang menambahkan, saat ibu kendaraan sudah dievakuasi. Sehingga arus lalu lintas berjalan dengan lancar. (muj/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: