Tri Suaka Viral karena Konsernya di Subang Picu Kerumunan, Poli: Perizinannya Belum Disetujui

Tri Suaka Viral karena Konsernya di Subang Picu Kerumunan, Poli: Perizinannya Belum Disetujui

Selama pandemi Covid-19, konser musik di lapangan terbuka dilarang. Ironisnya, di Kabupaten Subang ada konser musik yang justru menimbulkan kerumunan penonton.

Konser itupun kemudian viral usai rekaman video berdurasi 50 detik menyebar luas di media sosial. Ternyata konser musik itu menampilkan Tri Suaka di Objek Wisata Taman Anggur Kukulu di Kabupaten Subang, Minggu (30/1) lalu. Selain Tri Suaka ada pula Nabila Maharani.

Dari rekaman video, terlihat Tri Suaka bernyanyi bersama dengan para penonton. Di antara penonton itu, terlihat marak yang tak menaati protokol kesehatan (prokes) dengan tak menggunakan masker serta mengabaikan jaga jarak.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo menyayangkan timbulnya kerumunan di masa pandemi itu.

“Memang kita menyayangkan kerumunan itu, karena kita tahu sekarang masih masa pandemi. Kita sangat berharap untuk tidak menyebarkan virus Corona ini apalagi sekarang Omicron sudah mulai meningkat,” papar Kabid Humas Polda Jabar, Rabu (2/2).

Kabid Humas prihatin  denganadanya kegiatan konser tersebut. “Karena apabila memang ada kerumunan ini sangat rentan untuk menjadi episentrum penyebaran Covid,” kata dia ketika ditemui di Mapolda Jabar.

Ibrahim menambahkan, panitia penyelenggara kegiatan sebelumnya sudah mengajukan izin kepada kepolisian untuk mengadakan kegiatan dengan embel-embel silaturahmi.

“Namun demikian, kepolisian belum memberikan restu penyelenggaraan kegiatan,” jelasnya. (pojoksatu/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: