Resmi Ditutup,36 Pejabat di Brebes Berebut Jabatan Eselon II

Resmi Ditutup,36 Pejabat di Brebes Berebut Jabatan Eselon II

U

Pendaftaran seleksi terbuka eselon II di Kabupaten Brebes, Jumat (28/1) lalu resmi ditutup. Sedikitnya, ada 36 pejabat di Kabupaten Brebes yang bakal memperebutkan jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) di lingkungan pemerintahan setempat. 

Dari data Panitia Seleksi (Pansel), total ada 36 pejabat di Kabupaten Brebes yang telah memasukkan berkas pendaftaran. Di antaranya, jabatan Staf Ahli Pemerintahan, Hukum dan Politik empat pelamar, Staf Ahli Ekonomi,  Keuangan dan Pembangunan delapan pelamar.

Kemudian, Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat tiga pelamar, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum empat pelamar, Kepala Dinas Kesehatan lima pelamar dan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga 12 pelamar. 

"Setelah diperpanjang selama tiga hari, total ada 36 pelamar yang bakal mengikuti tahapan selanjutnya dalam seleksi terbuka JPTP di Kabupaten Brebes," ujar Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan SDM (PPSDM) Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Daerah (BKPSDMD) Brebes Arif Jutawan. 

Arif menjelaskan, untuk tahapan selanjutnya sendiri yakni seleksi administrasi. Berkas pelamar yang sudah masuk nantinya akan dilakukan seleksi oleh pansel. 

"Berkas yang kita terima dari para pelamar nantinya akan diseleksi administrasi oleh para panitia. Apakah memenuhi syarat atau tidak," jelasnya. 

Seperti diketahui, seleksi terbuka JPTP tersebut sesuai dengan surat nomor 005/ PANSEL. JPTP. BBS/I/2022, tentang Seleksi Secara Terbuka dan Kompetitif Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab Brebes tahun 2022. 

Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Seleksi Secara Terbuka dan Kompetitif Pengisian JPTP Pemkab Brebes tahun 2022 Ir. Djoko Gunawan dalam pengumumannya menjelaskan, ada 6 jabatan eselon yang akan diisi melalui seleksi tersebut. 

Saat ini keenam jabatan yang di lelang saat ini mengalami kekosongan. Dan lima di antaranya diisi oleh Plt. (ded/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: