Video Ustaz Firanda Sebut Sunan Kalijaga Wali Setan Viral, Ternyata Akui Tak Tahu

Video Ustaz Firanda Sebut Sunan Kalijaga Wali Setan Viral, Ternyata Akui Tak Tahu

Video Ustaz DR Firanda Andirja MA yang menyebut Sunan Kalijaga wali setan tengah viral di media sosial Twitter. Dalam ceramah lengkapnya, ternyata Ustaz Firanda mengaku tidak mengetahui 
tentang sejarah Wali Songo.

Dalam video itu, Ustaz Firanda Andirja menjawab salah satu pertanyaan dari jamaahnya tentang Wali Songo.

“Apa Wali Songo yang ada dulu termasuk Wali Allah?” demikian pertanyaan tersebut.

Ustaz Firanda Andirja mengakui bahwa dirinya tidak tahu tentang sejarah Wali Songo, apalagi sampai dicap seseorang sebagai Wali Allah.

“Saya tidak tahu tentang mereka (Wali Song), saya katakan semua boleh jadi wali. Dan wali tidak terbatas pada 9. Siapapun boleh jadi wali, dan Wali tidak diukur dengan kesaktian,” kata Firanda, dikutip dari Fin, Senin (10/1).

Melalui akun YouTube Tanya Jawab Islam, nampak jelas video itu diunggah secara utuh pada tanggal 28 Januari 2020.

Ustaz Firanda menyebut, label Wali Allah bukan hak manusia memberi label tersebut. Itu adalah hak Allah yang memberi gelar itu.

Manusia hanya bisa melihat seseorang itu saleh atau tidak dari amalannya yang nampak.

“Wali itu bukan stempel yang kita bikin. Wali itu dari Allah subhanahu wata’ala. Kita hanya bilang secara zohir (nampak) bahwa ini orang salih. Tidak ada masalah,” kata Firanda.

“Tetapi kalau kita mengatakan, ini wali berarti begini, bahwa itu perkara yang gaib. Tapi kita bilang zahirnya mereka orang-orang salih,” ucapnya lagi.

Ustaz Firanda mengatakan, dirinya tidak tahu tentang kesalihan 9 Wali Songo. Sebab tidak ada bukti autentik yang menjelaskan bahwa 9 Wali Songo adalah orang-orang salih.

“Apakah 9 wali adalah Wali Allah? saya tidak tahu, kalau saya mau tahu, saya harus lihat amal salih mereka, perkataan mereka, baru saya timbang dengan Alquran dan sunnah, kalau mereka sesuai dengan Alquran dan sunnah maka Insya Allah mereka wali-wali Allah SWT,” ucap Firanda.

Firanda mengatakan, selain cerita bahwa Wali Songo adalah Wali Allah, ada pula cerita lain yang menyebut bahwa salah satu Wali Songo, yakni Sunan Kalijaga sering melakukan bertapa di pinggir kali.

Cerita itu dia dapati dari sebuah film. Dari bertapa itu, kemudian Sunan Kalijaga menjadi Wali Allah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: