Pedagang Sayur Keliling Dapat Bantuan dari BRI

Pedagang Sayur Keliling Dapat Bantuan dari BRI

Sementara itu, Ketua Paguyuban Sayur Barokah Desa Sigedong Miftahudin (33) mengucapkan syukur dan terima kasih kepada BRI Cabang Slawi yang telah memberikan bantuan berupa keranjang sayur berukuran besar kepada anggotanya. 

Keranjang itu sangat bermanfaat untuknya karena selama ini, proses penjualan sayur yang dilakukan yakni berkeliling ke desa-desa menggunakan sepeda motor. 

Sehingga keranjang itu dapat diletakkan di bagian jok belakang. 
Keranjang diperkirakan bisa mengangkut sayuran sedikitnya 1 kuintal. 

"Penghasilannya memang tidak banyak. Tapi alhamdulillah, bisa untuk makan dan kebutuhan hidup anak dan istri," tuturnya. 

Dirinya merinci, untuk pendapatan setiap harinya, para pedagang hanya mengambil keuntungan sekitar 10 persen. Dengan begitu, ketika modalnya Rp1 juta sampai Rp1,5 juta, maka keuntungannya antara Rp100 ribu sampai Rp150 ribu. Keuntungan itu belum dipotong untuk bensin. 

"Biasanya kelilingnya di sekitar Kota Slawi sampai Talang dan Kota Tegal. Berangkat dari Sigedong jam tiga pagi dan pulangnya sekitar jam 11 siang," tambahnya. (ADV/guh/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: