Banyak Event Besar di Borobudur, Ganjar Genjot Capaian Vaksinasi

Banyak Event Besar di Borobudur, Ganjar Genjot Capaian Vaksinasi

Vaksinasi di Kabupaten Magelang masih tergolong terrendah di Jawa Tengah. Padahal ada sejumlah event besar yang akan digelar di Borobudur. 

Dalam waktu dekat ini, ada event Tour de Borobudur (TDB), ajang balap sepeda dan Borobudur Marathon, ajang marathon tingkat internasional.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersiap menggenjot capaian vaksinasi di kawasan Candi Borobudur. 

Sambil gowes pagi dari Jogjakarta, Ganjar memantau vaksinasi massal yang digelar di beberapa titik di Magelang, Minggu (26/9). 

Di antaranya di Candi Borobudur, Desa Wisata Wanurejo dan Balkondes Duta Menoreh Tanjungsari. Sebanyak 10 ribu orang menjadi target dalam vaksinasi itu.

"Vaksinasi ini untuk menyiapkan dan membantu para pelaku wisata khususnya di kawasan Borobudur. Selain itu juga para pelajarnya. Kami sengaja menggelar di kawasan ini, agar publik tahu bahwa pariwisata kita mesti siap-siap sehingga masyarakat aman, pelaku wisata aman dan pelajar aman," katanya.

"Sebelum melaksanakan kegiatan-kegiatan itu, kami ingin vaksinasi dipercepat. Dan memang Kabupaten Magelang ini termasuk rendah vaksinasinya, maka kita serbu harapannya bisa naik dan masyarakat bisa terlindungi. Kalau sudah begitu, maka wisata yang bagus-bagus di kawasan ini bisa bergeliat lagi," terangnya.

Ganjar juga meminta seluruh daerah di Jateng benar-benar mempersiapkan jika ingin membuka destinasi wisata. Kepala daerah setempat harus bisa memilih dan memilah mana destinasi prioritas dan mana yang perlu dilakukan percepatan vaksinasi.

"Pilihan itu bisa didorong umpama pelaku ekonomi di pasar, anak sekolah dan tentu pariwisata. Semuanya harus siap dan divaksin. Kalau sudah divaksin, kita jadi tenang. Menggeser dari pandemi ke endemi menurut saya yang paling bagus adalah vaksin," ucapnya.

Untuk capaian vaksinasi di Jateng, Ganjar mengatakan hingga hari kemarin sudah ada 11,1 juta warga Jateng atau 38,91 persen dari target yang sudah divaksin. Sementara vaksin kedua sudah mencapai 5,5 juta orang.

"Yang tertinggi Salatiga, Solo, Kota Magelang, Kota Semarang. Terrendah ada Cilacap, Banjarnegara, Brebes, Kabupaten Magelang dan Batang. Maka saya minta dipercepat, kalau dikirim vaksin, sehari itu langsung dihabiskan agar ada percepatan," pungkasnya.

Sementara itu, acara vaksinasi di kawasan Borobudur disambut antusiasme masyarakat. Mereka rela antre dengan tertib sejak pagi untuk mendapat jatah vaksinasi.

"Ini antre vaksin, mau divaksin biar sehat. Harapannya setelah masyarakat divaksin semua, kondisi bisa pulih seperti sedia kala. Selama ini sepi, ndak ada wisatawan. Jadi setelah divaksin semua, harapannya wisatawan datang ramai lagi dan kita bisa jualan," kata Istikanah,41, salah satu pedagang kerajinan di kawasan Borobudur.

Hal senada disampaikan Sutarno,61, pedagang mainan dan kerajinan lainnya. Menurutnya, selama pandemi ini, ia dan teman-temannya praktis tidak bisa berjualan karena tidak ada wisatawan yang datang.

Sumber: