Lasmi, Legenda Ledek Tayub Asal Grobogan Dikunjungi Ganjar, Begini Kondisinya Sekarang

Lasmi, Legenda Ledek Tayub Asal Grobogan Dikunjungi Ganjar, Begini Kondisinya Sekarang

Alhasil, selama ini ia ngamen keliling daerah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kadangkala, ia juga mendapat kiriman dari anak semata wayangnya. Setelah bercerai dengan suami dan ibu meninggal, Lasmi tinggal di rumah itu seorang diri.

"Kulo ngamen, Pak, soalnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Lha sampun sepuh, Pak, mpun mboten payu (sudah tua, tidak laku lagi)," candanya.

Ganjar pun tetap menyemangati Lasmi. Ia meminta Lasmi tetap semangat melestarikan kebudayaan Jawa dan menularkan kepada anak-anak.

"Tetap semangat, Mbak, jangan patah semangat. Coba njenengan rekaman dan di-upload ke internet. Apalagi sekarang puasa, lagi pandemi. Sudah, Mbak Lasmi di rumah saja, ngarang lagu terus direkam dan di-upload ke youtube," kata Ganjar.

Ganjar pun langsung mengajak Lasmi suatu saat mau hadir dalam acara Panggung Kahanan. Pentas musik yang dibuat Ganjar khusus untuk mewadahi seniman Jateng itu akan dihelat di beberapa tempat selama Ramadan.

"Sampean bisa mencoba, pas tampil di Panggung Kahanan. Bisa lho, njenengan tampil nanti," tegasnya. (*/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: