Tugu Gerobak Jadi Ikon Anyar di Pemalang, 1.000 Porsi Nasgor Dibagikan Gratis

Tugu Gerobak Jadi Ikon Anyar di Pemalang, 1.000 Porsi Nasgor Dibagikan Gratis

Warga Desa Jrakah Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang membagikan 1.000 porsi nasi goreng secara cuma-cuma alias gratis. Bagi-bagi nasi goreng itu dilakukaan berbarengan dengan diresmikanya Tugu Gerobak di desa mereka.

Peresmian dihadiri langsung Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo. Diketahui sebelumnya, tugu gerobak itu sengaja dibangun sebagai identitas, karena mayoritas warga Desa Jrakah berprofesi sebagai penjual nasgor. 

Ada sekitar 80 persen warga Jrakah berjualan nasgor. Mereka merantau di berbagai daerah. Sebagaimana juga dikatakan salah satu pedagang nasgor warga setempat, Listiyono.

Menurutnya, banyaknya warga yang berprofesi sebagai penjual nasgor itu terjadi karena turun temurun.

"Berjualan nasgor itu awalnya sekitar tahun 1975 dan turun temurun, sampai sekarang ada 2000 lebih warga Jrakah yang berjualan nasgor, mereka merantau di berbagai daerah," katanya, Senin (12/4).

Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang berkesempatan mencicipi nasgor bikinan warga Jrakah itu menyebut, adanya tugu gerobak akan menjadi kebanggaan tersendiri. 

"Dan kita juga berharap, para pedagang nasgor yang kini merantau di luar daerah mendapat kesuksesan, tambah berkah, tambah meningkat ekonominya, amin," ujar Agung. 

Tugu gerobak itu berdiri di pinggir jalan, di dekat gapura masuk Desa Jrakah . Warga yang kebetulan sedang melintas pun dengan mudah menemukanya. Tak main-main, gerobak yang dipajang pun asli bukan tiruan, serta lengkap dengan alat memasaknya. (sul/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: