Liverpool Dapat Kiper Berkualitas dengan Harga Murah

Liverpool Dapat Kiper Berkualitas dengan Harga Murah

Butuh waktu lama untuk Liverpool mencari cara melengserkan kiper cadangannya, Adrian.

Adrian yang kerap melakukan blunder selalu menjadi duri penghalang performa The Reds. Sosoknya dianggap berperan besar dalam kekalahan telak Liverpool atas Aston Villa.

Bermain di Villa Park, Minggu (4/10) lalu, Liverpool menerima kekalahan memalukan dengan skor 2-7. Sementara sang kiper utama, Alisson Becker dipastikan menepi selama sekitar satu bulan akibat cedera bahu.

"Saya tidak tahu, berapa lama (kesembuhan Allison), bisa empat minggu atau enam minggu, " ujar Pelatih Liverpool Jurgen Klopp kepada Metro saat disinggung pemulihan kiper asal Brasil tersebut.

Meski berada di ruang perawatan, ternyata Allison melakukan hubungan ke Brasil. Salah satunya merampungkan perekrutan kiper tim nasional U-17 Brasil, Marcelo Pitaluga, dari Fluminense ke Anfield.

Bisikan Alisson ternyata bertuah. Lewat pendekatan yang masif dari sang kakak Muriel Becker, akhirnya Pitaluga berminat ke Liverpool. Becker sendiri merupakan senior Pitaluga yang juga kiper Fluminense.

Dilansir dari The Guardian, Liverpool ternyata telah memantau Pitaluga sejak dia menjadi bagian dari skuat U-17 Brasil yang memenangi Piala Dunia U-17 pada November lalu.

Lewat tangan Alisson, transfer Pitaluga terbilang murah untuk performa seorang wonderkid. Nilai transfernya mencapai GBP 1,8 juta (sekira Rp32 miliar).

Hal ini diakui pelatih kiper Liverpool, John Achterberg, mengungkapkan proses perekrutan Pitaluga terbilang mudah dan cepat. “Lewat kerjasama Ali (Alisson) dan Muriel, Kami melihat sedikit performanya saat latihan dan saat dia bermain bersama tim junior Fluminense di Brasil.

“Dia baru 16 tahun saat bermain untuk tim junior klub itu. Jadi, kita juga berpikir bahwa mereka sudah mempercayai dia.” ujarnya.

Pitaluga juga masuk dalam daftar pemain cadangan tim senior Fluminense dalam dua pertandingan terakhir di Serie A Brasil musim lalu. Tapi, dia sudah merebut perhatian sebelum beraksi bersama timnas U-17 Brasil di Piala Dunia U-17 tahun lalu. (fin/zul/tgr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: