Lebih Ketat, Pendukung Paslon Bupati dan Wabup Pemalang Dibatasi saat Pendaftaran

Lebih Ketat, Pendukung Paslon Bupati dan Wabup Pemalang Dibatasi saat Pendaftaran

Pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati Pemalang 2020 jalur partai yang akan dibuka Jumat (4/9) besok bakal menerapkan protokol kesehatan. Para pendukung pasangan calon yang ikut mendaftar tidak seluruhnya diperbolehkan masuk ke Pendapa KPU Pemalang.

Sebagaimana dikatakan Anggota komisioner KPU Kabupaten Pemalang Bidang Teknis Penyelenggaraan Harun Gunawan. Dalam penerapan protokol kesehatan itu, menurutnya yang diperbolehkan masuk ke dalam Pendapa KPU Pemalang, adalah pasangan calon, ketua dan sekretaris partai pengusung serta liaison officer atau LO, dan penyelenggara pemilu sendiri. 

"Untuk mengakomodasi kearifan lokal, dimana paslon sering diarak oleh pendukungnya, maka KPU memperbolehkan hanya sepuluh orang pendukung masuk dan duduk di tempat yang sudah disiapkan" jelasnya, Kamis (3/9).

Dia memastikan, sampai tahapan pendaftaran yang akan dimulai besok Jumat sampai minggu (4-6/9), penyelenggara pemilu sudah siap. Di halaman KPU Pemalang juga sudah terpasang layos serta perlengkapan meja kursi.

KPU Pemalang menurutnya juga telah menyelenggarakan beberapa kali rapat koordinasi dengan berbagai instansi atau lembaga terkait dalam menyukseskan tahapan pilkada sampai pendaftaran ini. Selain itu juga diadakan bimtek terhadap penyelenggara dan partai politik.

"Secara keseluruhan KPU Kabupaten Pemalang telah siap melaksanakan tahapan pilkada pendaftaran pasangan calon," pungkasnya. (sul/ima)

Sumber: